Blunder Gerard Pique saat Lawan Inter: Biarkan Umpan yang Berujung Gol Barella

13 Oktober 2022 6:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ekspresi pemain FC Barcelona Gerard Pique saat melawan Bayern Muenchen di Allianz Arena, Munich, Jerman. Foto: Christof Stache/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Ekspresi pemain FC Barcelona Gerard Pique saat melawan Bayern Muenchen di Allianz Arena, Munich, Jerman. Foto: Christof Stache/AFP
ADVERTISEMENT
Barcelona menjamu Inter Milan dalam lanjutan fase grup Liga Champions 2022/23, Kamis (13/10). Dalam laga yang berlangsung di Camp Nou, Gerard Pique melakukan blunder yang berujung gol bagi tim tamu.
ADVERTISEMENT
Momen tersebut terjadi di awal babak kedua, tepatnya di menit 49. Awalnya, ada umpan dari Alessandro Bastoni yang mengarah ke kotak penalti. Umpan tersebut sejatinya tidak terlalu berbahaya, namun Pique justru membiarkan umpan tersebut.
Jadi, Pique melakukan gesture yang seakan memberi arti ‘tetap tenang’ untuk rekan-rekannya di lini pertahanan. Nahas, bola tersebut tidak dapat dikuasai oleh rekan-rekannya, termasuk sang kiper Ter Stegen. Bola justru berhasil didapat oleh Nicolo Barella dan pada akhirnya Barella berhasil memanfaatkan kesempatan tersebut menjadi gol.
Hasil akhir laga Barcelona vs Inter adalah 3-3. Selain Barella, dua gol Inter lainnya dilesakkan oleh Lautaro Martinez di menit 62 dan Robin Gosens di menit 88. Sedangkan, tiga gol Barcelona dibukukan oleh Ousmane Dembele di menit 34 dan brace Robert Lewandowski (81’ dan 90+1’).
ADVERTISEMENT
Lewandowski menjadi penyelamat Barcelona berkat golnya di injury time babak kedua. Jika saja gol tersebut tak terjadi dan laga berakhir 3-2 untuk Inter, Blaugrana dipastikan gagal lolos ke 16 besar Liga Champions.
Namun, berkat hasil imbang ini, Barcelona masih memiliki peluang melaju ke fase gugur. Tapi terdapat catatan, di dua laga terakhir fase grup, tim besutan Xavi Hernandez ini wajib meraih kemenangan. Lebih lanjut, mereka juga harus berharap Inter gagal meraih kemenangan di dua laga sisa.
Pemain Inter Milan Nicolo Barella mencetak gol ke gawang FC Barcelona pada pertandingan Grup C Liga Champions di Camp Nou, Barcelona, Spanyol. Foto: Albert Gea/REUTERS
Barcelona untuk sementara menempati posisi ketiga Grup C dengan empat poin. Mereka terpaut tiga poin dari Inter yang menghuni posisi kedua. Adapun puncak klasemen ditempati oleh Bayern Muenchen dengan torehan 12 poin.