Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Gakpo merasa sangat senang bisa bergabung dengan Liverpool. Ia yakin Liverpool adalah pilihan yang tepat untuk melanjutkan kiprahnya di lapangan hijau sebab ‘Merseyside Merah’ merupakan klub yang hebat.
"Saya merasa sangat baik, saya sangat senang berada di sini. Saya menantikan untuk memulai pelatihan dan mulai bermain untuk klub yang luar biasa ini," ujar Gakpo, dikutip dari laman resmi Liverpool.
"Saya pikir ini adalah klub yang hebat bagi saya untuk datang dan mencoba menunjukkan apa yang saya bisa [lakukan] dan mencoba membantu tim untuk mencapai momen yang lebih indah yang telah mereka lakukan dalam beberapa tahun terakhir," imbuhnya.
Cody Gakpo merasa Liverpool adalah tempat yang tepat untuk berkembang. Pasalnya, ada banyak pemain bagus yang bisa memberinya banyak pelajaran.
ADVERTISEMENT
"Saya pikir bagi saya pribadi juga bagus untuk berkembang di sini dan ada banyak pemain hebat di sini [yang] dapat saya pelajari banyak hal," pungkas Gakpo.
Cody Gakpo akan memakai jersi dengan nomor punggung 18 di Liverpool. Menurut pakar transfer sepak bola Eropa, Fabrizio Romano, The Reds menebus Gakpo dari PSV dengan biaya yang mencapai 37 juta poundsterling (sekitar Rp 695,8 miliar).
Sebelumnya bersama PSV, Gakpo berhasil membukukan 13 gol dan 17 assist dalam 24 penampilan lintas ajang pada musim 2022/23. Nama Gakpo turut mencuri perhatian kala memperkuat Timnas Belanda di Piala Dunia 2022. Pada ajang empat tahunan tersebut, Gakpo mampu menyarangkan tiga gol dari lima laga yang dijalaninya.