Cristiano Ronaldo Ngomel Golnya Tak Disahkan Wasit, Del Piero: Lebay

31 Maret 2021 11:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Portugal Cristiano Ronaldo bereaksi di laga Serbia vs Portugal, Minggu (28/3) Foto: Pedja milosavljevic/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Portugal Cristiano Ronaldo bereaksi di laga Serbia vs Portugal, Minggu (28/3) Foto: Pedja milosavljevic/AFP
ADVERTISEMENT
Alessandro Del Piero ikut mengomentari aksi marah-marah Cristiano Ronaldo di laga Serbia vs Portugal, Minggu (28/3). Menurut Del Piero, apa yang Ronaldo lakukan itu lebay alias sangat berlebihan.
ADVERTISEMENT
Ronaldo marah besar saat wasit Danny Makkelie tak mengesahkan gol yang bisa membawa Portugal meraih kemenangan itu. Ia tambah naik pitam setelah protesnya malah berbuah kartu kuning.
Megabintang Juventus itu lalu memilih keluar sebelum pertandingan selesai. Ia pun berjalan ke ruang ganti sambil membanting ban kaptennya.
Pemain Portugal Cristiano Ronaldo memegang ban kaptennya di laga Serbia vs Portugal, Minggu (28/3) Foto: Pedja milosavljevic/AFP
Aksi Ronaldo itu yang menjadi sorotan banyak orang. Salah satunya adalah Del Piero yang merasa kurang sreg dengan kelakuan tersebut.
"Ini berlebihan. Seharusnya dia tidak bertindak seperti itu. Tentu Anda boleh marah, Anda bisa mendiskusikan itu dengan wasit, tetapi untuk membanting ban kapten adalah suatu hal yang terlalu berlebihan bagi seorang kapten tim dan figur seperti dia," ucap Del Piero dalam wawancara dengan ESPN.
ADVERTISEMENT
"Akan tetapi, saya juga memahami momen itu serta betapa pentingnya laga dan ambisi personal yang ia emban di bahunya," tambahnya.
Pemain Portugal Cristiano Ronaldo memegang ban kaptennya saat meninggalkan lapangan di laga Serbia vs Portugal, Minggu (28/3) Foto: Pedja milosavljevic/AFP
Karena gol Ronaldo tidak disahkan wasit, laga Serbia vs Portugal berakhir imbang 2-2. Selecao das Quinas membuang keunggulan 2-0 berkat gol Diogo Jota do babak pertama dan kebobolan dua gol penyeimbang dari Aleksandar Mitrovic dan Filip Kostic.
Sementara itu, wasit Makkelie sudah menyampaikan permintaan maaf kepada pelatih Portugal, Fernando Santos, dan skuat Portugal. Ia mengaku salah tidak mengesahkan gol itu.
***