Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Golnya Jadi Terbaik di Piala Asia, Widodo C Putro Kirim Pesan ke Pemain Muda
23 September 2020 17:18 WIB
ADVERTISEMENT
Gol salto legenda Timnas Indonesia , Widodo C. Putro , di Piala Asia 1996, dinobatkan sebagai gol terbaik Piala Asia dalam voting yang diadakan AFC.
ADVERTISEMENT
Dalam jajak pendapat yang berlangsung Selasa (22/9), gol Widodo mengalahkan gol pemain Lebanon Abbas Chahrour ke gawang Irak di Piala Asia 2000 di laga final.
Atas keberhasilannya, Widodo memantik semangat para pemain Indonesia untuk bisa menyamai rekor miliknya. Menurut pelatih Persita Tangerang itu, ada peluang yang besar untuk melampaui dirinya.
''Saya berharap di masa mendatang tidak ada pemain yang pesimistis, terutama pemain-pemain muda kita. Kalau bisa jangan minder,'' tutur Widodo, Rabu (23/9/2020).
''Karena ada, kok, pemain Indonesia yang melakukan dan membikin gol spektakuler. Mereka bisa,'' jelas eks pemain Warna Agung ini.
Berdasarkan polling netizen di situs AFC, gol 'sepeda kebalik' Widodo unggul 72 persen berbanding 28 persen atas gol tendangan voli jarak jauh milik Chahrour.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, di semifinal, gol Widodo menyingkirkan gol pemain Vietnam, Le Chong Vinh ke gawang Uni Emirat Arab pada Piala Asia 2007. Gol Chong Vinh sendiri dinobatkan menjadi yang ketiga di ajang ini.
''Tak lupa juga saya sampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat yang telah vote saya. Ini bukan soal saya, tapi soal Indonesia dan bravo sepak bola Indonesia,'' kata Widodo.
---