Hakim Ziyech Moncer di Hari Ulang Tahun: Bikin Gol Cantik, Bawa Chelsea Menang

20 Maret 2022 6:01 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Chelsea Hakim Ziyech merayakan gol keduanya dengan Romelu Lukaku saat hadapi Middlesbrough di Stadion Riverside, Middlesbrough, Inggris, Sabtu (19/3/2022). Foto: Scott Heppell/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Chelsea Hakim Ziyech merayakan gol keduanya dengan Romelu Lukaku saat hadapi Middlesbrough di Stadion Riverside, Middlesbrough, Inggris, Sabtu (19/3/2022). Foto: Scott Heppell/REUTERS
ADVERTISEMENT
Hakim Ziyech tampil apik di hari ulang tahunnya yang bertepatan dengan laga Chelsea vs Middlesbrough di perempat final Piala FA 2021/22. Ziyech mencetak satu gol cantik dan membawa The Blues menang.
ADVERTISEMENT
Dalam laga yang dihelat pada Minggu (20/3) dini hari WIB atau Sabtu (19/3) waktu setempat, Ziyech tepat menginjak usia 29 tahun. Ziyech lahir di Belanda pada 19 Maret 1993.
Di pertandingan tersebut Ziyech mencetak gol kedua Chelsea pada menit 31. Gol ini lahir lewat skema yang apik. Ziyech melakukan cut inside dari sisi kanan, lalu melepaskan tembakan terukur dengan kaki kirinya.
Bola meluncur deras masuk ke dalam gawang Middlesbrough. Penjaga gawang Middlesbrough sudah menjatuhkan diri untuk menepis bola, namun laju bola begitu kencang dan mengarah ke pojok gawang.
Selain mencetak gol cantik dan membawa Chelsea menang, Ziyech juga punya statistik individu yang baik. Sofa Score mencatat, pemain yang berposisi gelandang itu melepaskan tiga umpan kunci, tujuh crossing dan lima long balls.
ADVERTISEMENT
Pertandingan ini berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk Chelsea. Satu gol Chelsea lainnya dibukukan oleh sang striker, Romelu Lukaku, pada menit 15.
Dengan kemenangan ini, Chelsea berhak melaju ke babak semifinal Piala FA 2021/22.