Hasil Liga Inggris: Diogo Jota Ganas, Liverpool Gilas Southampton 4-0

27 November 2021 23:50 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Liverpool Mohamed Salah beraksi dengan Southampton Oriol Romeu pada pertandingan Liga Premier antara Liverpool melawan Southampton di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris - 27 November 2021. Foto: Phil Noble/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Liverpool Mohamed Salah beraksi dengan Southampton Oriol Romeu pada pertandingan Liga Premier antara Liverpool melawan Southampton di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris - 27 November 2021. Foto: Phil Noble/REUTERS
ADVERTISEMENT
Liverpool menggilas Southampton pada pekan ke-13 Liga Inggris 2021/22. Laga yang digelar di Stadion Anfield pada Sabtu (27/11) malam WIB ini berakhir dengan skor 4-0.
ADVERTISEMENT
Gol Liverpool dicetak oleh Diogo Jota (detik ke-97 dan menit 32), Thiago Alcantara (menit 37), serta Virgil van Dijk (menit 52).
Dengan hasil ini, Liverpool berada di urutan dua klasemen sementara Liga Inggris 2021/22 dengan koleksi 28 poin. Di sisi lain, Southampton bertengger di peringkat 14 dengan 14 poin.

Susunan Pemain Liverpool vs Southampton di Liga Inggris

Liverpool XI: Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Jordan Henderson, Fabinho, Thiago Alcantara; Mohamed Salah, Diogo Jota, Sadio Mane.
Southampton XI: Alex McCarthy; Jan Bednarek, Lyanco Evangelista, Mohammed Salisu; Tino Livramento, James Ward-Prowse, Oriol Romeu, Romain Perraud; Armando Broja, Che Adams, Adam Armstrong.

Jalannya Laga Liverpool vs Southampton di Liga Inggris

Pemain Liverpool Diogo Jota beraksi dengan pemain Southampton Mohammed Salisu pada pertandingan Liga Premier antara Liverpool melawan Southampton di Anfield, Liverpool, Inggris - 27 November 2021. Foto: Phil Noble/REUTERS
Liverpool mencetak gol di detik ke-97 (perhitungan resmi Premier League). Robertson melakukan kerja sama oper-operan yang ciamik dengan Mane, itu membuatnya bisa membuat umpan silang datar di kotak penalti dan bola langsung disambar Jota jadi gol. 1-0.
ADVERTISEMENT
Tiga menit berselang, Robertson kembali beraksi. Ia melepas umpan silang lambung ke kotak penalti, bola disambar Mane dengan kepala, sayang bola masih di atas mistar Southampton.
Mane mencetak gol di menit 12. Robertson melepas umpan tendangan bebas, bola disambar Mane, wasit menunda untuk mengesahkan gol karena mau cek VAR dulu, dan akhirnya diputuskan untuk dianulir karena Mane dalam posisi offside.
Lalu pada menit 32, Jota kembali mencetak gol. Dalam proses yang kurang lebih mirip, tetapi kali ini memanfaatkan umpan silang datar dari Mohamed Salah dari sisi kanan serangan Liverpool. 2-0.
Aksi Diogo Jota dari Liverpool pada pertandingan Liga Premier antara Liverpool melawan Southampton di Anfield, Liverpool, Inggris - 27 November 2021. Foto: Phil Noble/REUTERS
Liverpool mencetak gol ketiga di menit 37. Alexander-Arnold melepas umpan ke kotak penalti Southampton, bola dibuang oleh Adams dengan sundulannya, bola disambar Thiago, Thiago melepas tendangan berujung gol. 3-0.
ADVERTISEMENT
Peluang terbaik Southampton hadir di menit 45. Armstrong menendang bola secara akurat di kotak penalti Liverpool, bola bisa ditepis Alisson. Skor 3-0 hingga turun minum.
Liverpool mencetak gol keempat di menit 52. Alexander-Arnold melepas umpan sepak pojok, Van Dijk menendang bola langsung ke gawang, gol. 4-0.
Pada menit 73, Jota nyaris mencetak hattrick. Menyambar umpan silang Robertson, sepakannya melebar ke samping gawang Southampton.
Skor akhir 4-0 untuk kemenangan Liverpool.