Jersey Timnas Indonesia Dipamerkan di Jepang, Ada Rencana Dipajang di Belanda

31 Oktober 2024 12:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pameran jersey Timnas Indonesia di Tokyo, Jepang, pada Oktober 2024. Foto: Dok. Erspo
zoom-in-whitePerbesar
Pameran jersey Timnas Indonesia di Tokyo, Jepang, pada Oktober 2024. Foto: Dok. Erspo
ADVERTISEMENT
Jersey Timnas Indonesia baru saja dipamerkan di di acara Indonesia-Japan Friendship Festival (IJFF) di Yoyogi Park, Shibuya, Tokyo, Jepang, belum lama ini. Hal ini dilakukan oleh apparel Timnas Indonesia, Erspo.
ADVERTISEMENT
CEO Erspo, Muhammad Sadad, menjelaskan bahwa pameran jersey Timnas Indonesia di Jepang mendapatkan antusiasme yang tinggi. Ke depannya, ada rencana Erspo melakukan hal serupa di Belanda.
''Ya, alhamdullilah luar biasa. Kemarin pameran jersey Timnas Indonesia dua hari di [event] Indonesia-Japan Friendship Festival (IJFF) di Yoyogi Park, Tokyo,'' kata Muhammad Sadad, Rabu (30/10).
CEO Erspo Muhammad Sadad bersama Exco PSSI Arya Sinulingga menjawab pertanyaan wartawan usai menghadiri Media Cup 2024 di Jakarta, Rabu (30/10/24). Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
''Jadi, ya, kemarin sudah ngobrol juga, mau diadakan di Belanda, karena banyak permintaan juga di Belanda untuk disediakan jersey-jersey. Senang sekali, mudah-mudahan nanti saat tandang [Indonesia ke Jepang], kami bisa membuat acara serupa. [Kemarin] ramai, sampai katanya ratusan ribu [yang datang], tapi belum tahu data pastinya,'' lanjutnya.
Indonesia-Japan Friendship Festival (IJFF) merupakan ajang tahunan KBRI Tokyo. Kehadiran Erspo diwakili oleh Head of Marketing and Partnership Erspo, Adithya Prawiraatmadja.
ADVERTISEMENT
Pameran jersey Timnas Indonesia di Tokyo, Jepang, pada Oktober 2024. Foto: Dok. Erspo
“Kami dengan rendah hati mewakili Erspo, ingin meminta izin dan meminta dukungan untuk dapat memperkenalkan produk Erspo sebagai produk anak bangsa, agar masyarakat Indonesia di Jepang semangat dan memiliki kesempatan yang sama dengan menggunakan produk original dalam mendukung Timnas Indonesia melawan Jepang pada bulan November dan Juni 2025 mendatang,'' kata Adithya Prawiraatmadja dalam pernyataan resmi.
''Selain itu, kami juga memiliki visi yang besar agar produk Indonesia dapat bersaing melalui ekspansi bisnis di kancah internasional, terutama di Jepang,'' lanjutnya.