Joao Cancelo Tak Terima Difitnah Pep Guardiola: Ia Ungkap Kebohongan

25 Maret 2024 22:02 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Joao Cancelo dari Portugal duel dengan Abdul Rahman Baba dari Ghana pada pertandingan Piala Dunia Qatar 2022 Grup H di Stadion 974, Doha, Qatar. Foto: Hannah McKay/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Joao Cancelo dari Portugal duel dengan Abdul Rahman Baba dari Ghana pada pertandingan Piala Dunia Qatar 2022 Grup H di Stadion 974, Doha, Qatar. Foto: Hannah McKay/Reuters
ADVERTISEMENT
Joao Cancelo memberikan pernyataan menohok kepada pelatih Manchester City, yakni Pep Guardiola. Pemain yang kini merumput bersama Barcelona itu menyebut bahwa Guardiola membuat fitnah tentang dirinya.
ADVERTISEMENT
Kabarnya, Guardiola menuduh Cancelo sebagai pemain yang membawa pengaruh buruk semasa berseragam The Citizens. Tuduhan tersebut mendatangkan amarah bek kanan Timnas Portugal itu.
"Kebohongan telah diungkapkan. Saya tidak pernah merasa membawa pengaruh buruk bagi mereka [Manchester City], kalian bisa tanya itu ke [Nathan] Ake dan Rico [Lewis]," ucap Cancelo dikutip Goal International.
"Saya tidak punya hak superioritas dan inferioritas terhadap mereka, tapi pelatih [Pep Guardiola] berpikir saya begitu," tambahnya.
Pep Guardiola saat laga Man City vs Nottingham Forest dalam pekan keenam Liga Inggris 2023/24 di Stadion Etihad, Sabtu (23/9/2023) malam WIB. Foto: REUTERS/Phil Noble
Pep Guardiola pun 'menendang' Cancelo dengan meminjamkannya ke beberapa klub Eropa. Sejak didatangkan Man City pada bursa transfer 2019/20, Cancelo telah dipinjamkan ke dua klub top Eropa yakni Bayern Muenchen dan kini Barcelona.
Joao Cancelo mengeklaim telah memberikan segalanya bagi klub bermarkas di Etihad Stadium itu. Namun, Pep Guardiola tidak pernah menghargai dan melihat kerja kerasnya tersebut.
ADVERTISEMENT
"Saya pikir Manchester City sedikit tidak bersyukur memiliki saya. Saya tidak pernah mengingkari komitmen saya untuk klub ini, untuk suporter, dan saya telah memberikan semuanya," jelasnya.