Napoli Masih Punya Kans Pertahankan Arkadiusz Milik

21 April 2020 18:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aksi Arkadiusz Milik di laga melawan Sassuolo. Foto: Akun Twitter @SSCNapoli
zoom-in-whitePerbesar
Aksi Arkadiusz Milik di laga melawan Sassuolo. Foto: Akun Twitter @SSCNapoli
ADVERTISEMENT
Arkadiusz Milik santer dirumorkan jadi incaran klub-klub Eropa di jendela transfer musim panas. Mulai dari AC Milan, Atletico Madrid, hingga Schalke 04 dikabarkan jadi peminatnya.
ADVERTISEMENT
Meski demikian, David Pantak selaku agen Milik menegaskan bahwa kliennya masih punya niat untuk bertahan di Napoli. Hingga saat ini Pantak masih melakukan negosiasi terkait perpanjangan kontrak Milik.
"Mengenai segala hal yang muncul di media dalam beberapa hari terakhir, saya ingin mengklarifikasi bahwa itu hanya rumor. Beberapa dari mereka bahkan melakukan tindakan sopan tidak kepada Napoli (sebagai pemilik Milik)," kata Pantak kepada Calciomercato.
“Saya terus berhubungan dengan direktur olahraga Napoli, percakapan kami tentang pembaruan [Milik] tetap aktif."
Penyerang Napoli, Arkadiusz Milik, merayakan golnya ke gawang Udinese. Foto: REUTERS/Ciro De Luca
Spekulasi kepergian Milik mencuat karena belum ada kata sepakat terkait kontrak baru. Padahal, durasi kerja pemain asal Polandia itu akan habis pada Juni 2021.
Di lain sisi, Pantak tak menutup kemungkinan kalau-kalau pihaknya tak menemukan jalan tengah dengan Napoli. Milik angkat kaki dari San Paolo di akhir musim ini.
ADVERTISEMENT
“Pada akhir periode yang sulit ini untuk semua orang, kami akan bertemu dan mencoba mencari solusi. Namun, jika tidak ada kesepakatan, kami akan memikirkan solusi bersama untuk kebaikan pemain dan klub," lanjut Pantak.
Napoli sebenarnya punya banyak alasan untuk mempertahankan Milik. Pelan tapi pasti, striker berusia 26 tahun itu jadi pilar utama buat lini depan tim.
Sempat jadi pelapis Dries Mertens dua musim awal (2016/17 dan 2017/18), Milik kemudian menunjukkan kredibilitasnya di periode selanjutnya.
Milik sukses menyarangkan 17 gol dari total 35 penampilan di Serie A musim 2018/19. Itu sekaligus jadi yang terbanyak di antara rekan-rekan setimnya.
Selebrasi gol Arkadiusz Milik ke gawang Verona. Foto: Ciro De Luca
Produktivitasnya itu masih terjaga di musim 2019/20. Buktinya, Milik masih bertengger sebagai topskorer Napoli lewat torehan 12 golnya di lintas ajang musim ini.
ADVERTISEMENT
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.