Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Persib vs Bali United Panas: Jersi Spasojevic Robek, Eber Kartu Merah
12 Juni 2022 21:09 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menurut pantauan kumparan via live streaming, ada sejumlah momen yang terjadi di menit 20. Wasit Fariq Hitaba mengganjar kartu kuning kedua berujung kartu merah kepada Eber Bessa. Sebab, ia tampak melakukan handball saat coba menyambut umpan sepak pojok dari rekan setimnya.
Sebelumnya, Eber sudah lebih dahulu mendapat kartu kuning di menit 16 usai berbenturan dengan Dedi Kusnandar. Dedi juga mendapat kartu kuning di momen tersebut.
Drama tidak berhenti. Para pemain Bali United masih coba memprotes soal kartu merah Eber. Suasana sempat tegang. Eber pun masih terus coba melakukan provokasi, sebelum akhirnya digiring ke luar lapangan. Pada akhirnya, wasit tetap pada keputusannya.
Namun, Ilija Spasojevic juga mengalami insiden. Tampak, jersinya robek di bagian depan. Ada indikasi itu karena dampak duelnya dengan pemain Persib.
ADVERTISEMENT
Ketika stori ini tayang, pertandingan sudah masuk menit 34. Skor sementara 0-1, Persib tertinggal dari Bali United.
Bali United mencetak gol di menit 3. Memanfaatkan operan dari Spasojevic di kotak penalti Persib, Novri Setiawan melepas tendangan akurat berujung gol.