Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Raffi Ahmad: Coach RD Mau Ronaldinho Bertemu Pemain Rans Nusantara FC
25 Juni 2022 6:45 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Kubu Rans Nusantara FC sukses mendatangkan Ronaldinho ke Indonesia. Meski tak dikontrak sebagai bagian dari skuad Liga 1, legenda Brasil itu diharapkan bisa memberi suntikan motivasi untuk para penggawa The Phoenix.
ADVERTISEMENT
"Kemarin, saya ngobrol dengan Coach RD karena kami ingin menghadirkan bintang dunia, jadi dia ingin mempertemukan pemain-pemain kami dengan Ronaldinho. Coach RD mempersiapkan dengan matang," kata Raffi dalam acara peluncuran jersi Rans Nusantara FC untuk Liga 1 2022/23 di Menara Mandiri, Jakarta, pada Jumat (24/6).
Terkait kedatangan Ronaldinho ke Indonesia, Raffi Ahmad berterima kasih kepada Rudy Salim. Baginya, Rudy yang juga salah satu petinggi di Rans Nusantara FC itu berperan krusial dalam kedatangan legenda Barcelona tersebut.
"Saya enggak sendirian. Kalau enggak ada Rudy, Ronaldinho enggak datang," jelas Raffi.
ADVERTISEMENT
"Sepak bola perlu sponsor. Waktu COVID-19 [sedang parah], enggak ada penonton. Jadi, dengan adanya Ronaldinho, semakin antusias penonton datang lagi, tetapi dengan protokol," lanjutnya.
Nantinya, Ronaldinho bakal meramaikan pertandingan persahabatan dalam sebuah turnamen mini di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Minggu (26/6). Arema FC, Rans Nusantara FC, dan Persik Kediri adalah nama-nama tim yang akan berpartisipasi.
Laga-laga persahabatan ini memakai format trofeo, maka ada tiga laga yang akan dimainkan di Stadion Kanjuruhan. Menurut keterangan di situs web resmi Arema, Ronaldinho akan memperkuat Rans saat melawan mereka.