Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Sadio Mane Diklaim Tak Bahagia Bersama Bayern Muenchen
29 September 2022 14:49 WIB
·
waktu baca 4 menitADVERTISEMENT
Eks Liverpool, Dietmar Hamann, mengkritik keputusan Julian Nagelsmann yang mengubah posisi Sadio Mane jadi penyerang tengah di Bayern Muenchen . Akibatnya, pemain asal Senegal tersebut nampak tak bahagia melakoni peran barunya.
ADVERTISEMENT
“Saya melihatnya [Sadio Mane] di Liverpool FC, di mana dia bermain di tengah. Itu bukan posisinya. Sekarang dia mengambil posisi itu di FC Bayern juga," kritik Dietmar Hamann kepada Julian Nagelsmann, dikutip dari GMX.
Hamann mengeklaim bahwa Mane kali ini tampak tak bahagia di Bayern Muenchen karena di posisikan sebagai striker tengah. Padahal di Liverpool Mane kerap di plot sebagai penyerang sayap. Hamann menilai kini Mane lebih terisolir dan tak bebas bergerak di posisi barunya.
"Dia dalam kondisi terbaiknya ketika dia datang dari luar [sebagai penyerang sayap]. Dia tidak terlihat bahagia bagi saya. Tidak ada yang membicarakan Mane saat ini. Dia tampak terisolasi dan hampir tidak mengambil bagian dalam permainan. FC Bayern harus memahami itu,” jelasnya.
ADVERTISEMENT
Memang baru-baru ini pelatih Die Roten, Julian Nagelsmann, sengaja mengubah posisi Mane dalam timnya. Walau tak langsung bermain efektif, Nagelsmann cukup percaya striker asal Senegal itu bisa segera beradaptasi dengan peran barunya.
“Dia rekrutan baru. Dia hanya perlu beradaptasi. Dia sedang mencoba [posisi baru]. Saya yakin dia akan sukses untuk kita,” ucap Julian Nagelsmann, dikutip dari Mirror.
"Semua yang perlu saya katakan tentang Sadio, saya akan katakan padanya dan bukan di media," ujarnya.
Nagelsmann menyadari keputusannya untuk mengubah sedikit posisi Mane di tim bisa berdampak pada proses adaptasinya. Akan tetapi, eks pelatih RB Leipzig itu yakin bahwa pilihannya kali sudah tepat dan cepat atau lambat bisa membawa dampak positif bagi Bayern.
ADVERTISEMENT
“Dia memainkan posisi baru hari ini, yang tentu saja dia tidak banyak bermain tahun lalu di Liverpool, termasuk di tahun-tahun sebelumnya. Itu cukup normal sebagai pendatang baru yang tentu saja masih harus beradaptasi dengan prosedur tertentu yang sedikit berbeda dengan Liverpool," sambung pelatih 35 tahun tersebut.
“Saya sudah mengatakan sejak seminggu [lalu] bahwa saya ingin dia [Sadio Mane] melakukan hal-hal tertentu lebih banyak. Mungkin dia kurang rajin mencari bola atau rekan satu timnya dan lebih memilih berusaha sendiri karena sedikit percaya diri, tetapi kami sangat senang bahwa kami memilikinya dan dia akan memberikan dampaknya pada permainan kami,” pungkasnya.
Menanggapi rumor bahwa Mane kini tak bahagia dengan posisi barunya, Direktur Bayern Muenchen, Hasan Salihamidzic, pun angkat bicara. Hasan Salihamidzic mengaku sudah mengadakan pembicaraan dengan pemain anyarnya tersebut.
Berdasarkan percakapan mereka, Hasan membeberkan pendapat Sadio Mane yang sebenarnya. Menurut penjelasannya, Mane memang benar kurang mampu beradaptasi cepat dengan tim, terlebih ia harus menjajal posisi baru yang jarang dilakukan di tim sebelum ini.
ADVERTISEMENT
"Sadio [Mane] masih butuh sedikit waktu [adaptasi posisi baru], dia harus membiasakan diri dengan Bundesliga [Liga Jerman] juga, tapi dia akan melakukannya. Saya berbicara secara teratur dengannya," kata Hasan Salihamidzic kepada Bild.
Hasan memaklumi kondisi Sadio Mane yang notabene baru pertama kali mencicipi persaingan Liga Jerman di musim ini. Wajar bila pemain tersebut mengalami kesulitan di awal perjalanannya.
"Saya tahu bagaimana rasanya tiba sebagai pendatang baru di sebuah tim, di negara yang berbeda, di kota yang berbeda, dalam budaya sepakbola yang sedikit berbeda," lanjutnya.
Direktur Bayern itu masih memercayai sosok Sadio Mane bisa melewati kondisi sulitnya. Mengingat Mane juga merupakan salah satu pemain terbaik di dunia, jadi dalam hematnya penyerang asal Senegal itu hanya membutuhkan waktu saja untuk unjuk gigi.
"Sadio [Mane] sedang dalam proses ini, semuanya akan segera lebih akrab dengannya dan kami akan segera melihatnya di lapangan juga. Dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia, kami masih akan memiliki banyak kegembiraan bersamanya," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Menurut Transfermarkt, Mane di musim ini telah mencetak 5 gol dari 11 penampilan lintas ajang bersama Bayern Muenchen. Sedangkan di musim lalu, Mane bersama Liverpool sukses mencatatkan 23 gol serta 5 assist dari 51 laga lintas ajang.