Skuad Juara Piala Dunia 1998 Prancis Syok Zidane Direndahkan Presiden FFF

10 Januari 2023 18:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane memegang piala kemenangan pada La Liga Santander di Stadion Alfredo Di Stefano, Madrid, Spanyol, (16/7). Foto: Sergio Perez REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane memegang piala kemenangan pada La Liga Santander di Stadion Alfredo Di Stefano, Madrid, Spanyol, (16/7). Foto: Sergio Perez REUTERS
ADVERTISEMENT
Presiden Federasi Sepak Bola Prancis (FFF), Noel Le Graet, membuat ujaran yang dinilai merendahkan Zinedine Zidane. Ini membuat syok para eks pemain Les Bleus yang termasuk dalam skuad juara Piala Dunia 1998 bersama Zidane.
ADVERTISEMENT
Hal ini diungkapkan oleh Christophe Dugarry, salah satu striker Timnas Prancis pada Piala Dunia 1998. Ia mengungkapkan bahwa mereka yang tergabung dalam grup WhatsApp syok saat tahu Le Graet merendahkan Zidane.
“Saya setengah kaget dengan kata-kata Graet pada Zizou [panggilan Zidane]. Ini menunjukkan banyak hal. Selain itu, ada perasaan impunitas. Dia minum minuman beralkohol pada Minggu sore dan melemparkannya ke wajah Anda. Dia [ibaratnya] meperampok tanpa balaclava," katanya pada media Prancis, Le Parisien.
“Dengan skuad Prancis 1998, kami berada dalam grup WhatsApp. Kami semua syok. Mereka adalah sahabat saya dan saudara saya. Kami semua bersatu. Kami semua merasa diserang. Dan Zidane menjawab kami, tetapi saya tidak akan memberi tahu Anda kata-katanya," tambah Dugarry.
ADVERTISEMENT
Timnas Prancis kala menjuarai Piala Dunia 1998. Foto: GABRIEL BOUYS / AFP
Zidane adalah legenda Timnas Prancis yang telah memberikan titel Piala Dunia 1998 dan Euro 2000 selama masih aktif bermain. Ia bahkan mencetak 2 gol saat Prancis mengalahkan Brasil 3-0 di final Piala Dunia. Selepas pensiun, ia menjalani karier sebagai pelatih jempolan.
Beredar rumor bahwa Zidane akan menggantikan Didier Deschamps sebagai pelatih Timnas Prancis. Le Graet menanggapi rumor itu dengan ucapan yang dinilai tak respek pada pelatih dengan koleksi 3 titel Liga Champions itu.
"Apakah Zidane coba menghubungi saya? Tentu saja tidak, saya bahkan tidak akan mengangkat teleponnya. Saya belum pernah bertemu dengannya, kami tidak pernah mempertimbangkan untuk berpisah dengan Didier," katanya kepada RMC Sport.
Presiden Federasi Sepak Bola Prancis, Noel Le Graet. Foto: AFP/Fred Tanneau
Le Graet akhirnya minta maaf setelah dihubungi oleh Menteri Olahraga, Prancis Amelie Oudea-Castera, yang juga berang padanya. Ia diminta untuk memberikan rasa hormat kepada Zidane yang telah memberikan trofi Piala Dunia kepada Les Blues.
ADVERTISEMENT
Saya ingin meminta maaf atas komentar yang benar-benar tidak mencerminkan pemikiran saya, atau kepatutan saya untuk pemain dan juga pelatih sekelas dia," kata pria 81 tahun itu kepada AFP dikutip dari GFFN.