Wolves vs Man City: Bawa Timnya Menang, De Bruyne Enggan Disamakan dengan Silva

22 September 2020 8:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Manchester City Raheem Sterling berebut bola dengan pemain Wolverhampton pada pertandingan lanjutan Premier League di Molineux Stadium, Wolverhampton, Inggris. Foto: Marc Atkins/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Manchester City Raheem Sterling berebut bola dengan pemain Wolverhampton pada pertandingan lanjutan Premier League di Molineux Stadium, Wolverhampton, Inggris. Foto: Marc Atkins/REUTERS
ADVERTISEMENT
Kevin De Bruyne jadi pahlawan di laga Wolves vs Manchester City. Dia mencetak satu gol dan membuat satu assist di laga pertama Man City di Liga Inggris 2020/21 mereka.
ADVERTISEMENT
Aksinya itu mengingatkan pada David Silva yang baru meninggalkan Etihad Stadium. Namun, De Bruyne enggan disamakan dengan Silva dan mengaku tak bisa mengulang apa yang mantan rekannya itu lakukan.
"David Silva adalah pemain luar biasa untuk kami. Tentu saja saya tak bisa mengulang apa yang David lakukan," kata De Bruyne kepada Sky Sports.
"Saya harus membantu tim sesuai dengan apa yang saya bisa. Semua orang harus bermain sesuai dengan kualitas mereka."
"Tentu saja sulit mengikuti David karena dia ahli bermain di ruang sempit. Tetapi, saya pikir kami sudah punya pemain yang bisa melakukan itu. Kami akan merindukan David," tambahnya.
Pemain Manchester City Kevin De Bruyne berebut bola dengan pemain Wolverhampton pada pertandingan lanjutan Premier League di Molineux Stadium, Wolverhampton, Inggris. Foto: Nick Potts/REUTERS
Silva hengkang ke Real Sociedad setelah membela Man City di 436 laga. Man City belum mendatangkan penggantinya, tetapi ada Phil Foden yang digadang-gadang bisa mengisi peran yang Silva tinggalkan.
ADVERTISEMENT
De Bruyne sebenarnya bisa saja mengisi peran Silva. Tetapi, ia menyebut bahwa gaya bermainnya berbeda dengan Silva.
"Saya pikir posisi saya tergantung dengan gaya main tim lawan. Wolves bermain dengan tiga bek jadi manajer ingin menekan mereka dan bermain dengan dua gelandang bertahan," kata De Bruyne.
"Kami memilki banyak pemain penyerang. Jadi saya tinggal mengirim bole ke mereka dan mereka yang akan melakukan sisanya," sambung dia.
Selebrasi pemain Manchester City usai mencetak gol ke gawang Wolverhampton pada pertandingan lanjutan Premier League di Molineux Stadium, Wolverhampton, Inggris. Foto: Stu Forster /REUTERS
Di sisi lain, Silva memulai Liga Inggris musim 2020/21 dengana positif. Catatan satu gol dan satu assist jadi pemanis, tetapi ia mengaku tak memikirkan soal itu.
"Saya lebih senang cuma mengemas lima gol dan lima assist, tetapi bisa meraih titel. Anda bisa berkontribusi banyak untuk tim dalam banyak hal lain," kata De Bruyne.
ADVERTISEMENT
"Saya seorang gelandang, tetapi saya paham bahwa sekarang ini semuanya tentang statiski. Jadi saya perlu berkontribusi semampu saya. Itu yang saya lakukan," lanjut dia.
Selanjutnya, Man City akan melakoni laga Bournemouth di kancah Piala Liga Inggris. Setelah itu mereka akan mnghadapi Leicester di Premier League.
****
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.