Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Piala Pertiwi Jadi Seleksi Tim Piala AFF U-16, Pastikan Tak Ada Pemain Titipan
15 April 2025 12:56 WIB
·
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
PSSI bersama Djarum Foundation resmi menggulirkan Hydroplus Piala Pertiwi U-14 dan U-16. Turnamen sepak bola putri ini diputar di 16 daerah berbeda di Indonesia dan mulai kick-off hari ini, Selasa (15/4).
ADVERTISEMENT
Di saat yang bersamaan, gelaran ini juga menjadi ajang talent scouting atau seleksi untuk Timnas Wanita Indonesia U-16. Nantinya, deretan pemain terbaik hasil scouting itu akan dipersiapkan untuk AFF Wanita U-16 yang akan digelar di Kudus, Jawa Tengah.
PSSI menyebut jika seleksi pemain untuk AFF Wanita U-16 ini dijalankan dengan proses yang baik. PSSI memastikan tak akan ada pemain titipan dalam proses seleksi tersebut.
"Kita juga memastikan tidak ada titip menitip (pemain untuk seleksi Timnas Wanita U-16). Kita tidak mau itu terjadi," tutur Marsal Masita, Direktur PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) dalam sesi konpers Hydroplus Piala Pertiwi di Hotel Santika BSD-Serpong, Senin (14/4).
PSSI pun memaparkan cara agar seleksi pemain tersebut berjalan dengan baik. Pertama, mereka menerjunkan Departemen Tekniknya untuk memantau langsung pemain di berbagai daerah.
ADVERTISEMENT
Kedua, PSSI juga bekerja sama dengan Asprov terkait untuk memantau bakat-bakat pemain. Lalu, PSSI juga akan menugaskan Pelatih Timnas Wanita Indonesia, Satoru Mochizuki, untuk memantau langsung pemain yang akan masuk dalam skuad asuhannya.
Banyaknya pihak yang dilibatkan dalam proses seleksi itu diharapkan bisa menyaring pemain terbaik untuk skuad Timnas Wanita Indonesia di AFF U-16 nanti.
"Jadi langsung, mau nggak mau dari tim Departemen Teknik di pusat PSSI bekerja sama kan juga sudah ada tim teknis di beberapa Asprov yang bekerja sama untuk memilih, untuk memimpin langsung seleksi tersebut. Baik itu di semua regional yang melakukan turnamen, maupun regional yang melakukan festival," kata Marsal.
"Nah, apakah Coach Mochi-nya bisa hadir? Ya kita akan lihat di beberapa regional, kalau waktunya memang pas, kita minta Coach Mochi dan timnya juga untuk hadir."
ADVERTISEMENT
"Tapi tadi ya, kita mau memastikan semua putri-putri terbaik di Indonesia itu bisa ikut seleksi di Hydroplus Piala Pertiwi U-14 & U-16, dan yang kedua tadi, seleksinya akan dipimpin langsung oleh Departemen Teknik PSSI," tutup Marsal menjawab pertanyaan kumparanBOLANITA.
Hydroplus Piala Pertiwi U-14 dan U-16 ini akan di 16 regional, 10 di antaranya adalah Pulau Jawa, yaitu Jakarta, Tangerang, Cirebon, Semarang, Kudus, Solo, Jogja, Malang, Bandung, dan Surabaya. Sementara itu, enam lainnya dilaksanakan di luar Pulau Jawa, yakni Medan, Palembang, Samarinda, Makassar, Jayapura, dan Denpasar.
Tangerang akan menjadi kota pertama yang menggelar pertandingan Piala Pertiwi U-14 & U-16 2025. Kompetisi ini akan berlangsung pada 15–20 April di Stadion Mini Cisauk.
ADVERTISEMENT
Dari setiap regional, pemain-pemain terbaik akan dipilih untuk tampil di tingkat nasional, yaitu di ajang Piala All-Star yang akan digelar di Kudus, Jawa Tengah. Rencananya, turnamen nasional ini berlangsung pada 7-20 Juli.