Dapat Rekor Dunia, Chef Ini Bikin Beef Wellington Terbesar Bareng Gordon Ramsay

15 Juni 2023 18:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Chef Nick DiGiovanni dibantu oleh Gordon Ramsay berhasil pecahkan rekor membuat beef wellington terbesar di dunia (10/6/2023). Foto: Guinness World Records
zoom-in-whitePerbesar
Chef Nick DiGiovanni dibantu oleh Gordon Ramsay berhasil pecahkan rekor membuat beef wellington terbesar di dunia (10/6/2023). Foto: Guinness World Records
ADVERTISEMENT
Chef Nick DiGiovanni dibantu oleh Gordon Ramsay berhasil membuat hidangan beef wellington terbesar di dunia dengan berat mencapai 25,76 kilogram. Masakannya ini memecahkan Guinness World Records beberapa waktu lalu (10/6).
ADVERTISEMENT
Dua celebrity chef ternama, Nick DiGiovanni dan Gordon Ramsay melakukan kolaborasi dengan membuat masakan andalan Ramsay, yakni beef wellington terbesar di dunia.
Umumnya, sajian beef wellington utuh memiliki berat 1,4 kilogram. Namun, beef wellington buatan kedua chef ternama ini mampu mencapai 25,7 kilogram.
Mengutip laman resmi Guinness World Records, Nick DiGiovanni membuat beef wellington dari resep pribadi Gordon Ramsay. Dalam proses membuat makanan unik ini dia dibantu tim di Boston, Massachusetts.
Chef Nick DiGiovanni dibantu oleh Gordon Ramsay berhasil pecahkan rekor membuat beef wellington terbesar di dunia (10/6/2023). Foto: Guinness World Records
Gordon Ramsay pun membantu dengan memberikan beberapa tips memasak menu makanan itu. “Pertama-tama kita harus memanasakan penggorengan itu ―tanpa warna, tanpa rasa,” kata Gordon.
“Kemudian duxelles (isian jamur) itu, lalu prosciutto (daging ham), lalu c rêpes (pastry), dan tentu saja crumble yang lezat itu.”
ADVERTISEMENT
Chef Nick kemudian bekerja mengiris prosciutto. Sementara teman-temannya, Max the Meat Guy, Guga Foods, dan The Golden Balance bekerja menyelesaikan bagian lain untuk melengkapi makanan tersebut.
Beef Wellington, hidangan di Bread Street Kitchen and Bar by Gordon Ramsay di Marina Bay Sands, Singapura. Foto: Selfy Momongan/kumparan
Daging dimasak dengan tingkat kematangan medium rare. Kemudian daging selimuti dengan saus dan pastry, lalu dipanggang. Sementara Gordon sudah siap dengan saus cokelat khasnya.
Menurut juri Guinness World Records bernama Andrew Glass, berat makanan ini sudah melebihi batas minimum. Kemudian masakan tersebut berhasil memecahkan rekor dunia.
Ini merupakan rekor kedelapan Nick sejak ia mulai melakukan kolaborasi dengan Guinness World Records pada akhir 2021. Nick pernah membuat kue pop terbesar dan sushi gulung terbesar. Nick juga mencatat rekor donasi kalkun terbesar dalam 24 jam, dan waktu tercepat untuk mengisi ikan seberat 10 pon.
ADVERTISEMENT
Uniknya, dia juga pernah memecahkan rekor dunia mengunjungi restoran cepat saji terbanyak selama 24 jam bersama Lynn Davis.