Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Rahasia Sehat Millie Bobby Brown, Minum Kombucha Setiap Hari hingga Doyan Wortel
18 Maret 2024 10:00 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Para penggemar serial Stranger Tings pastinya sudah tidak asing lagi dengan sosok Millie Bobby Brown . Aktris kelahiran 2004 itu namanya kian melejit usai memerankan Eleven di serial Netflix bergenre horor tersebut.
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini dia berbagi tantang 10 hal yang disukai bahkan dia tidak bisa hidup tanpa hal tersebut, termasuk makanan dan minuman. Mengutip Eating Well, dalam video yang diungkapkan Brown berjudul '10 Things Millie Bobby Brown Can't Live Without', sayuran yang sangat Brown sukai adalah wortel, terutama bayi wortel.
"Saya suka wortel. Wortel adalah favorit saya. Saya memikirkan tentang wortel sepanjang waktu. Saya memiliki pakaian yang didedikasikan hanya untuk wortel. Bahkan tidak membutuhkannya dengan saus yang enak aku akan langsung makan wortel," kata Brown dikutip dari Eating Well, Jumat (14/3).
"Mereka selalu enak, renyah, manis," sambungnya.
Selain wortel ada satu minuman sehat yang ia sukai, bahkan Brown meminumnya hampir setiap hari. Minuman sehat pilihan Brown adalah minuman fermentasi yang kaya probiotik yaitu kombucha.
ADVERTISEMENT
"(Kombucha) ini sangat baik untuk usus Anda. Ini membantu memperkuat lapisan perut Anda. Maksudku, ini luar biasa. Saya menyukainya," terangnya.
Merek pilihan Brown adalah Health-Ade, dengan Pink Lady dan Berry Lemonade sebagai pilihan rasa favoritnya. Dan jika sedang musim pilek dan flu, dia akan mengonsumsi rasa Jahe-Lemon untuk mendukung sistem kekebalan tubuhnya.
“Semua ini ada di rumah saya, saya meminumnya setiap hari,” katanya.
Dikutip Eat This, kombucha sering disamakan dengan minuman bir, namun jauh lebih sehat. Adanya rasa asam yang mendominasi kombucha, membuat minuman ini menjadi sangat baik untuk pencernaan. Lantaran proses pembuatannya melalui fermentasi, maka kombucha dapat menghasilkan untaian bakteri, termasuk asam laktat.
Jenis asam laktat memiliki sifat probiotik. Seluruh makanan dan minuman yang bersifat probiotik dapat menyehatkan pencernaan serta usus. Dengan meminumnya setiap hari, bakteri buruk dapat terbuang dari dalam tubuh, dan usus pun bersih.
ADVERTISEMENT
Selain merawat usus, kombucha juga memiliki manfaat lainnya, salah satu menjadi asupan yang bermanfaat bagi penderita hati atau liver. Berdasarkan penelitian Pharmaceutical Biology tahun 2015, orang yang teratur minum cairan fermentasi ini mampu mengurangi racun dalam tubuh. Setidaknya, kombucha membantu mengurangi risiko paparan penyakit liver dan membersihkan racun-racun jahat di tubuh.
Selain itu, studi jurnal PubMed 2015 juga menemukan kombucha cukup efektif tingkatkan fungsi hati, ginjal, serta mengurangi tingkatan gula darah. Bagi siapa pun yang punya riwayat penyakit diabetes, agaknya mengonsumsi teh kombucha bisa membantu tubuh mengurangi risiko diabetes.