3 Lagu Ciptaan Nugie Jadi Soundtrack Film Tersanjung

5 Maret 2020 10:01 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nugie di kantor UC Browser, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (4/3). Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Nugie di kantor UC Browser, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (4/3). Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
ADVERTISEMENT
Sinetron populer di era '90-an, Tersanjung, diadaptasi ke film layar lebar dengan judul yang sama, dan digarap oleh sutradara Hanung Bramantyo. Salah satu pemain yang terlibat dalam film ini adalah musisi Nugie.
ADVERTISEMENT
Dia berperan sebagai Gerry Hartono, seorang musisi yang populer, dan menjadi idola di era '80-an. Setelah menikah, kariernya mulai meredup di tahun '90-an. Ia juga dikaruniai seorang putri bernama Yura (Clara Bernadeth).
Bagi Nugie, perannya sebagai musisi itulah yang menjadi salah satu alasan ia menerima tawaran bermain dalam film Tersanjung. Apalagi, pria kelahiran 31 Agustus 1971 ini memang sudah lama berkecimpung di dunia musik.
"Aku bergerak di musik lebih lama daripada di peran. Jadi, itu salah satu hal yang membuat saya ada keyakinan untuk bisa berperan sebagai Gerry Hartono," kata Nugie saat ditemui di kantor UC Browser, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (4/3).
Nugie di kantor UC Browser, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (4/3). Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
Keterlibatan Nugie dalam film ini tidak hanya sebagai pemain saja. Adik dari penyanyi Katon Bagaskara itu juga dipercaya untuk mengisi soundtrack film Tersanjung.
ADVERTISEMENT
Dalam kesempatan yang sama, Nugie menuturkan bahwa sejak awal, Hanung Bramantyo sudah bertanya padanya adakah lagu-lagu yang bisa digunakan.
"Memang saya punya kumpulan lagu lumayan banyak. Karena albumnya enggak di keluar-keluarin. Saya nulis lagu terus sampai, 'Sudah setop bikin lagu'. 'Enak aja setop bikin lagu, gue kan pengin bikin album lagi'. Tapi ternyata sampai hari ini album saya enggak keluar-keluar," tutur Nugie.
"Saya terus menulis single dan akhirnya tiganya diambil untuk film ini. (Judulnya) Bintang Kosong yang pertama, kedua ada judulnya Rumahku, yang ketiga judulnya Fajar, tapi yang nyanyi ponakanku," tambahnya.
Salah satu lagu yang sudah bisa didengarkan adalah Bintang Kosong--yang juga terdengar di trailer film Tersanjung--. Lagu-lagu ini memang bukan diciptakan khusus untuk film, namun Nugie merasa terkejut karena lagunya bisa tepat dengan adegan yang ada.
ADVERTISEMENT
"Saya kaget sendiri pas trailer itu ditayangkan. Ternyata plek, nempel gitu. Nah, itulah hebatnya seorang sutradara dengan visinya, dia bisa ngebayangin lagu ini masuknya di mana dan segala macem," tutup Nugie.