Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
5 Musisi yang Wajib Ditonton di The 90's Festival Hari Kedua
11 Agustus 2024 14:24 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Berikut lima musisi yang bisa kalian saksikan penampilannya di The 90's Festival hari kedua.
1. Ebiet G. Ade
Rasanya tak berlebihan menempatkan nama musisi kawakan Ebiet G. Ade ke dalam daftar musisi yang wajib kamu tonton di gelaran The 90's Festival hari kedua.
Selalu mengangkat tema yang dekat dengan kehidupan kita, membuat semua lagu Ebiet selalu relate dengan apa yang dirasakan dan dilalui setiap orang. Kondisi itu pula yang membuat lagu-lagu ciptaannya selalu hits dan diterima di hati dan telinga para pendengarnya.
Titip Rindu Buat Ayah, Berita Kepada Kawan, Untuk Kita Renungkan, hingga Nyanyian Rindu jadi beberapa lagu yang mungkin bisa kamu nyanyikan bareng Ebiet G. Ade di The 90's Festival.
ADVERTISEMENT
2. Be3
Sebelum era girlband menjamur di tanah air, orang-orang kelahiran 90an mengenal nama Trio AB Three. Trio yang kini sudah berubah nama menjadi Be3 adalah jebolan kontes menyanyi tingkat Asia, Asia Bagus. Mereka resmi terbentuk pada 13 Agustus 1993.
Beranggotakan Nola, Widi, dan Lusy nama ketiganya sangat dikenal pada era 90-an karena kualitas vokal mereka yang sangat menawan.
Kerinduanku, Nyanyian Cintamu, Selamat Datang Cinta, hingga Tak Kan Berhenti jadi beberapa lagu hits mereka yang siap mereka nyanyikan.
3. Frente!
Frente! adalah grup folk-pop dan indie pop asal Australia yang awalnya dibentuk pada tahun 1989.
Formasi asli Frente! yakni Simon Austin pada gitar dan vokal latar, Angie Hart pada vokal utama, Tim O'Connor pada gitar bass, dan Mark Picton pada drum.
ADVERTISEMENT
Lewat hits mereka Bizarre Love Triangle, Accidently Kelly Street, Labour Of Love, Ordinary Angels, hingga Girls, Frente! siap membawamu bernyanyi dan bernostalgia bersama.
4. Suede
Suede adalah band rock alternatif Inggris yang berasal dari kota London, yang dibentuk pada tahun 1989.
Saat pertama berdiri, Suede memiliki formasi awal antara lain Brett Anderson (vokalis), Bernard Butler (gitaris), Mat Osman (basis), dan Simon Gilbert (drumer).
Lagu-lagu seperti Beautiful Ones, Trash, Animal Nitrate, So Young, hingga The Wild Ones siap membuatmu bernyanyi bersama.
5. Dewa 19 ft Ari Lasso & Virzha
Nama band legendaris satu ini rasanya tak mungkin dan sayang untuk dilewatkan penampilannya. Khusus di gelaran The 90's Festival ini, band yang digawangi Ahmad Dhani ini bakal membawa dua vokalis, Ari Lasso dan Virzha.
ADVERTISEMENT
Ketimbang Virzha yang baru-baru ini bergabung, generasi 90an pasti lebih mengenal dekat karakter suara Ari Lasso sebagai lead vocal di Dewa 19. Karakter suaranya yang khas dan tinggi, siap mengajakmu sing a long.
Aku Milikmu, Risalah Hati, Kangen, Kirana, hingga Kamulah Satu-satunya jadi beberapa hits Dewa 19 di tahun 90an yang mungkin nanti juga akan dibawakan di The 90's Festival hari kedua.