Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Ben Joshua Kini Berambisi Menjadi Seorang Sutradara
27 Februari 2019 10:33 WIB
Diperbarui 21 Maret 2019 0:03 WIB
ADVERTISEMENT
Aktor Ben Joshua telah lama berkecimpung di industri perfilman tanah air. Sembilan judul film layar lebar dan puluhan sinetron serta FTV membuat aktor 38 tahun ini memiliki banyak pengalaman dalam berakting.
ADVERTISEMENT
Hal ini membuat Ben Joshua tidak ragu untuk berbagi pengalamannya, terutama kepada mereka yang hendak terjun ke industri perfilman. Seperti yang dilakukan Ben Joshua saat berbagi pengalaman kepada para sineas dalam acara LA Movieland yang berlangsung di Malang, Jawa Timur, 9 Maret mendatang.
“Sharing pengalaman di industri ini, gimana berperan sebagai aktor, gimana bisa terjun ke dunia hiburan. Untuk sineas-sineas muda kan bagus banget ajang kayak gini, karena buat mereka ada pencapaian sendiri,” ucap Ben saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Selasa (26/2) kemarin.
Salah satu alasan pemeran film ‘Dealova’ itu menerima tawaran menjadi pembicara di acara tersebut, karena ia ingin memberikan semangat kepada sineas muda untuk terjun ke dunia perfilman.
ADVERTISEMENT
“Mereka baru dan banyak banget talenta-talenta muda pengin nunjukin karyanya mereka. Kadang-kadang kurang wadah, ini bagus banget kita support,” tutur Ben Joshua .
Dengan adanya banyak sineas muda, tak membuat Ben merasa tersaingi. Malah, mereka menjadi pemacu baginya agar bisa lebih baik dalam berkarya.
Sementara disinggung soal rencana kariernya di industri film, Ben mengaku sedang merencanakan diri terjun menjadi sutradara.
“Aku sih pengin (jadi sutradara), jujur banget," ujar Ben Joshua.
Jalan untuk menjadi seorang sutradara dikatakan Ben Joshua sudah mulai terbuka. Beberapa waktu lalu ia telah diberi tanggung jawab untuk menjadi sutradara video klip.
Guna menunjang impiannya itu, Ben kini juga mulai rajin membuat vlog yang bisa jadi media pembelajaran dan pengaplikasianya sehari-hari.
ADVERTISEMENT
"Karena beberapa waktu yang lalu, pernah direct video klip juga, sekarang juga sudah mulai bikin vlog-vlog gitu,” kata Ben Joshua.
Meski memiliki rencana terjun ke balik layar, bukan berarti Ben akan meninggalkan akting. Baginya, berperan di depan kamera tidak akan pernah ia tinggal. Apalagi Ben sudah hampir dua tahun tidak berakting dalam film. Judul terakhir yang diperankan ayah dua anak ini adalah 'Surat Kecil Untuk Tuhan'.
“Sebenarnya kangen sih main film lagi, karena kemarin sempat (main) serial lama. Terus, setelah itu belum ada (main) film kan,” ujar Ben Joshua .