Bertemu Pihak Mey Lee, Viviane Cabut Laporan Dugaan Kekerasan Terhadap Anaknya

30 November 2020 18:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Viviane, mantan istri Okan Cornelius. Foto: Instagram/@viv_viviane
zoom-in-whitePerbesar
Viviane, mantan istri Okan Cornelius. Foto: Instagram/@viv_viviane
ADVERTISEMENT
Mantan istri Okan Cornelius, Viviane, sempat memasukkan laporan ke kepolisian terkait dugaan kekerasan terhadap anak lelakinya yang berinisial J. Memang belum ada nama terlapor yang dicantumkan dalam laporan tersebut.
ADVERTISEMENT
Okan Cornelius dan mantan istrinya, Mey Lee, juga sudah memenuhi panggilan kepolisian untuk dimintai keterangan sebagai saksi. Keterangan Okan beberapa waktu lalu memperkuat dugaan bahwa Mey Lee yang melakukan tindak kekerasan terhadap J.
Namun, hari ini, Senin (30/11), Viviane dipertemukan dengan pihak Mey Lee. Pertemuan tersebut difasilitasi oleh pihak kepolisian Polda Metro Jaya. Dari pertemuan tersebut, Viviane memutuskan untuk mencabut laporannya.
“Ya, terkait laporan yang waktu itu udah pernah saya bikin. Jadi, hari ini udah ketemu dan udah clear-lah. Saya cabut laporan,” kata Viviane.
Viviane, mantan istri Okan Cornelius. Foto: Instagram/@viv_viviane
Viviane memang tak menjelaskan secara detail apa isi dari pertemuan tersebut. Mengenai apakah Mey Lee mengakui adanya perbuatan kasar tersebut, Viviane juga enggan berkomentar.
“Jadi, pokoknya intinya tadi sudah ada permintaan maaf. Pokoknya, saya juga sudah legawa, yang penting anak saya sudah happy, udah sehat. Jadi, udah. Enggak usah diperpanjang lagi. Pokoknya, udah clear-lah,” tuturnya.
ADVERTISEMENT
Menurut Viviane, dirinya sudah menganggap kasus tersebut telah selesai. Ia tak mau lagi mengungkit soal kekerasan yang sempat dialami J.
“Jadi, enggak perlu diulang-ulang lagi atau gimana, udahlah cukup. Karena memang dari awal, kan, saya enggak pernah mau ngomong macam-macam, ya,” ucap Viviane.
“Yang penting, kan, goal saya, anak saya sudah aman di tangan saya. Ya, sudah selesai gitu. Ya, pokoknya udah amanlah,” lanjutnya.
Mantan istri Okan Cornelius, Lee Sachi alias Mey Lee saat melaporkan Okan Cornelius atas pencemaran nama baik di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat, (6/11/2020). Foto: Ronny
Viviane belum berkomunikasi dengan Okan terkait langkah pencabutan laporan itu. Mengenai laporan Mey Lee terhadap Okan, Viviane juga ogah ikut campur.
“Itu, kan, urusan mereka. Jadi, enggak ada urusannya sama saya, sama anak saya. Jadi, saya nggak mau ikut-ikutan. Enggak tahu juga dan enggak kepengin tahu juga,” tutup Viviane.
ADVERTISEMENT