Cerita Aghniny Haque Belajar Ngaji Lagi demi Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

23 Mei 2024 16:58 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain film Generasi 90an Melankolia, Aghniny Haque, di kawasan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, Selasa (10/3). Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pemain film Generasi 90an Melankolia, Aghniny Haque, di kawasan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, Selasa (10/3). Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
ADVERTISEMENT
Aktris Aghniny Haque memerankan karakter utama sebagai Kiran dalam film terbaru garapan Hanung Bramantyo berjudul Tuhan, Izinkan Aku Berdosa.
ADVERTISEMENT
Film produksi MVP itu mengharuskan Aghniny untuk belajar mengaji lagi demi kebutuhan karakter. Aghniny lalu ke Semarang dan bertemu dengan Eyangnya.
"Sebelum proses reading disuruh balik dulu ke Semarang sama Mas Hanung untuk belajar ngaji lagi. Jadi benar-benar belajar dari minus dan yang ngajarin lagi eyang aku sendiri," kata Aghniny dalam konferensi pers di XXI Epicentrum Jakarta Selatan.
Artis Aghniny Haque menghadiri konferensi pers film Malam Para Jahanam di Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Kamis, (30/11/2023). Foto: Agus Apriyanto
"Karena mungkin selama ini dia mengenal cucunya yang begajulan susah ngaji ini (akhirnya) mau ngaji," lanjut Aghniny.
Saat itu, Eyang Aghniny Haque menyambut baik niat cucunya tersebut.
"Eyang terharu. 'MasyaAllah, akhirnya hidayah turun juga buat kamu, Nduk'. Sambil nangis, karena aku mau belajar ngaji," tuturnya.

Aghniny Haque Ikut kajian

Tak hanya belajar ngaji, Aghniny juga ikut berbagai kajian sebelum terjun dalam syuting film tersebut.
ADVERTISEMENT
Dia bersama beberapa pemain lain benar-benar mempersiapkan segala sesuatu agar tidak salah dalam menginterpretasikan karakter dalam film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa.
"Terus ada juga kita bedah naskah dan diskusi dan terus juga ikut kajian-kajian yang Aghniny enggak pernah," kata aktris berusia 27 tahun itu.

Adaptasi Novel Kontroversi

Tuhan, lzinkan Aku Berdosa adalah film adaptasi dari novel berjudul Tuhan, lzinkan Aku Menjadi Pelacur karya Muhidin M. Dahlan. Novel itu sempat kontroverial di masanya. Muhidin sebagai penulis sempat dilaporkan ke polisi dan sampai saat ini tidak mau menulis naskah lagi.
Tuhan, lzinkan Aku Berdosa bercerita tentang Kiran, yang awalnya mengabdikan masa mudanya untuk kebajikan. Dia lalu terseret ke dalam jurang kehancuran oleh serangkaian pengkhianatan.
ADVERTISEMENT
Kekecewaan demi kekecewaan mendorongnya untuk menggunakan keyakinannya dengan cara yang membingungkan dan membawanya pada petualangan berbahaya yang menguji batas moralnya.
Saat tindakan pemberontakannya tak cukup, Kiran memutuskan untuk menghadapi bahaya yang mengancam untuk membawanya ke dalam kebijaksanaan atau malapetaka.
Film ini dibintangi oleh Aghniny Haque, Djenar Maesa Ayu, Andri Mashadi, Donny Damara, Samo Rafael, Nugie, dan Ridwan Raoul Rohaz. Tuhan, Izinkan Aku Berdosa tayang di bioskop mulai 22 Mei 2024.