Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Cerita Melody dan Nabilah Dihujat saat Masih Aktif di JKT48
9 Desember 2022 12:20 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
"Pernah dong, namanya seorang figure public pasti ada saja yang enggak suka meskipun kita sudah berusaha sebaik mungkin," kata Nabilah seperti dikutip dari kanal YouTube Kuy Entertainment.
Semasa aktif di JKT48, perempuan 30 tahun itu kerap mengisi posisi center dan berada di bagian depan. Nah, ia dihujat karena penampilannya saat menari.
"Aku, tuh kan, tidak terlahir sempurna, terus kayak ekspektasi mereka tinggi. Terus aku kan enggak nari yang cepat, nari yang bagus, (dibilang), 'Ih, di depan tapi kayak gitu, lemas.' Aku lebih ke performance," tutur Melody.
"Kita beberapa kali center, aku sering center, (dibilang), 'Ah, Melody lagi Melody lagi'," sambungnya.
Perlakuan Baik Penggemar ke Melody dan Nabilah saat di JKT48
Sementara itu, Nabilah menyebut ada beberapa penggemar yang menganggap dirinya terlalu berisik.
ADVERTISEMENT
"Ada fans suka yang kalem, kalau dengar Nabilah ngomong pas MC, 'Apa sih berisik banget Nabilah,' mungkin," ucapnya.
Meski begitu, ada juga perlakuan baik yang diterima Melody dan Nabilah dari penggemar. Melody mencontohkan, dirinya pernah menerima ponsel hingga jam tangan.
"Pernah dikasih HP dua. Dikasih dua jam tangan yang cukup happening saat itu," ujarnya.
Sama seperti Melody, Nabilah juga pernah mendapat ponsel dan jam tangan dari penggemarnya.
"Jam tangan, HP, jam elektrik," kata perempuan 23 tahun itu.
Menurut Melody, penggemar boleh memberikan sesuatu kepada member. Namun, sekarang dibatasi jumlahnya.
"Sekarang dibatas maksimal sekian biar tidak terjadi kesenjangan sosial atau kecemburuan," ucap Melody.