Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Eks Personel Fresh Band Tegaskan Ipay Bukan Pencipta Tunggal Lagu Cinderella
25 September 2023 17:02 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Polemik lagu Cinderella yang membuat Rival Achmad Labbaika alias Ipay dan Ian Kasela berseteru, masih belum menemukan titik terang. Manajer grup band Radja, Rana Arinansyah, mengungkapkan bahwa Ipay bukan pencipta tunggal lagu tersebut.
ADVERTISEMENT
Katanya, banyak pihak yang terlibat saat proses pembuatan lagu Cinderella. Apalagi saat itu Ipay disebut tak bisa memainkan gitar.
Oleh karena itu, Rana menilai bahwa Ipay memerlukan orang lain untuk menemukan notasi guna melengkapi lagu itu.
"Biar teman-teman juga tahu, terkait lagu Cinderella itu, sebetulnya bukan lagu ciptaan Ipay tunggal," kata Rana di Polda Metro Jaya, belum lama ini.
Ipay Diduga Bikin Lagu Cinderella Bersama Eks Personel Fresh Band
Dalam kesempatan yang sama, eks rekan Ipay di Fresh Band, Jipeng, angkat bicara. Jipeng adalah orang yang diduga menciptakan notasi dari lagu Cinderella.
"Karena dia, kan, satu grup sama saya tuh. Karena bikin lagunya, saya main gitar dan dia bernyanyi. Jadi sama-sama berdua (bikin lagunya)," kata Jipeng.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut Jipeng menjelaskan bahwa di Fresh Band, Ipay tak sendirian. Kala itu ada pula Hendi sebagai drummer (kini drummer GIGI), Ipay sebagai vokalis, Iman sebagai lead gitaris, Jipeng sebagai rhythm gitaris, dan Amin sebagai bassis.
Oleh karena itu, Jipeng menilai tak elok jika Ipay menyebut dirinya sendiri sebagai pencipta lagu Cinderella. Sebab hampir seluruh anggota band ikut andil dalam penciptaan lagu tersebut.
"Jadi, untuk mengklaim dia sendiri (yang menciptakan lagu Cinderella) juga enggak bisa begitu," tandasnya.