Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
ADVERTISEMENT
Giorgino Abraham beradu akting dengan Sha Ine Febriyanti dalam film ‘Bumi Manusia’. Aktor yang akrab disapa Gino itu berperan sebagai Robert Mellema, anak kandung Nyai Ontosoroh yang diperankan oleh Ine.
ADVERTISEMENT
Robert dikisahkan sebagai anak sulung yang pembangkang dan pemarah. Ia menjunjung tinggi darah Belanda yang didapatnya dari sang ayah, Herman Mellema, dan tak memiliki sikap respek terhadap ibunya yang berdarah pribumi.
Hubungan ibu dan anak tersebut tentunya tak baik-baik saja. Keduanya tak jarang bersitegang.
Dalam film garapan Hanung Bramantyo itu, keduanya sempat terlibat suatu pertengkaran. Sikap kurang ajar Robert membuat Nyai Ontosoroh tersulut emosi. Momen tersebut rupanya menjadi adegan favorit Giorgino.
“Salah satu adegan favorit aku itu saat aku—Robert Mellema—sama Nyai Ontosoroh, ya, waktu dia (Robert) meludah,” ucapnya ketika ditemui di Hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (10/8) dini hari.
“Adegan meludah itu memang aku improve. Aku ngomong sama Mas Hanung, ‘Mas, aku perlu do something. Dengan aku meludah, bisa enggak?’ Di skenario enggak ada. Untungnya, Mas Hanung kasih aku ruang untuk itu,” lanjut Giorgino.
ADVERTISEMENT
Nyai Ontosoroh yang tersulut emosi melihat sikap Robert kemudian menampar putra sulungnya. Ketika melakoni adegan tersebut, Ine ternyata betul-betul menampar Giorgino.
“Real. Kena. Dan dia (Giorgino) bilang, ‘Kurang keras.’ Oh, ya sudah, saya tampar. Itu keras banget, dengan sepenuh hati. Lihat saja, aku emosi banget,” ucap Ine ketika ditemui di lokasi yang sama.
Demi memberikan tampilan yang memuaskan, Giorgino dan Ine mengulangi adegan tersebut berulang kali.
“Waktu itu beberapa kali. Kira-kira mungkin 20-an kali ada. Kalau aku, sih, awalnya kayak, Mama (Ine) bilang, ‘Tampar beneran, ya?’ Aku jawab, ‘Iya, enggak apa-apa, Ma. Santai saja.’ Sekali, dua kali, tiga kali, mulai pedas. Lama-lama kebal. Di pipi kiri,” tutur Giorgino.
ADVERTISEMENT
Secara keseluruhan, setelah menyaksikan ‘Bumi Manusia’ dalam gala premiere, Jumat (9/8) malam, Giorgino mengaku bersyukur lantaran aktingnya tak mengecewakan. Hanya saja, menutup perbincangan, ia mengatakan masih tak sedemikian puas dengan aktingnya.
“Kalau buat aku pribadi, sedikit kurang puas. Kalau bisa diulang lagi, aku akan mungkin tambahkan something-something lagi,” pungkas Giorgino Abraham.
Film 'Bumi Manusia' rencananya akan segera dirilis pada 15 Agustus mendatang.