Isa Zega Akui Jadi Cepu terkait Kasus Narkoba Lucinta Luna

17 Desember 2024 11:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Isa Zega.    Foto: Instagram/@zega_real
zoom-in-whitePerbesar
Isa Zega. Foto: Instagram/@zega_real
ADVERTISEMENT
Lucinta Luna beberapa waktu ngamuk di media sosial mengingat perlakuan Isa Zega terhadap dirinya beberapa tahun lalu. Ia mengungkap bahwa Isa menjebak dirinya dan membuatnya ditangkap polisi karena kasus penyalahgunaan narkoba.
ADVERTISEMENT
Isa Zega buka suara terkait tudingan Lucinta tersebut. Isa mengakui dirinya memang mengadukan Lucinta terkait kasus narkoba ke pihak yang berwajib.
"Masalah penjebakan yang diduga LL, ya, mengatakan bahwasanya Mami yang menjebak dia atau cepuin dia. Nah, ini Mami bilangin, Mami tegaskan. Yes, kalau cepuin, iya. Kalau iya, kenapa?" kata Isa Zega ketika dijumpai di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan.
Isa Zega. Foto: Instagram/@zega_real
"Kalau saya cepuin kamu kenapa? Selagi ada tindak pidana kejahatan, pemakai narkoba depan kita, kita berhak untuk melaporkan tindak pidana itu kepada pihak yang berwajib," imbuhnya.
Kendati demikian, Isa membantah dirinya melakukan penjebakan kepada Lucinta bersama kepolisian. Ia mengaku tidak memiliki kuasa untuk melakukan hal tersebut.
"Nah, di luar dari penjebakan, kalau penjebakan itu apa? Yang mana dia tuduhkan adalah menjebak bersama pihak kepolisian. Sehebat apa Mami Isa ini, Mami online ini, bekerja sama dengan pihak kepolisian. Memang kalian pikir aku ini Beyonce?" ujarnya.
Lucinta Luna memberika keterangan pers terkait Kasus penyalahgunaan Narkotika yang Menjeratnya, Polres Jakarta Barat, Jumat (14/2). Foto: Giovanni/kumparan
Lebih lanjut, Isa mengingatkan Lucinta terkait tudingan penjebakan tersebut. Menurutnya, hal itu bisa dianggap sebagai pencemaran nama baik.
ADVERTISEMENT
Isa pun meminta Lucinta mempertanggungjawabkan tuduhannya tersebut.
"Ingat loh kata-kata jebakan itu pencemaran nama baik. Beda cepu sama penjebakan. Yang dia bilang penjebakan itu aku kerja sama dengan pihak kepolisian memberikan obat segala macamnya untuk dibuang ke tong sampah, gitu ya katanya? Nah itu harus dipertanggungjawabkan omongannya. Makanya sekarang aku akan menyelesaikan secara hukum," tandasnya.