Kenang Sosok Marissa Haque, Irfan Hakim: Kayak Saudara Kembar

3 Oktober 2024 17:00 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Musisi Ikang Fawzi beserta keluarga saat mengantarkan jenazah istrinya Marissa Haque di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Rabu, (2/10/2024). Foto: Agus Apriyanto
zoom-in-whitePerbesar
Musisi Ikang Fawzi beserta keluarga saat mengantarkan jenazah istrinya Marissa Haque di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Rabu, (2/10/2024). Foto: Agus Apriyanto
ADVERTISEMENT
Marissa Haque meninggal dunia pada Rabu (2/10) dini hari. Ia mengembuskan napas terakhirnya di usia 61 tahun. Kepergian Marissa yang mendadak tanpa sakit ini cukup mengejutkan banyak pihak, salah satunya presenter Irfan Hakim.
ADVERTISEMENT
Melalui unggahan video di Instagram, Irfan mengenang sosok perempuan yang akrab disapa Icha itu sebagai saudara kembarnya.
"β€œsaudara kembar..!” itu yg selalu aku teriakan kalau ketemu mbak Marissa Haque @marissahaque. karena selain ama Prilly, ama mbak Icha pun sama tgl lahir nya 15 oktober," tulis Irfan Hakim dalam kolom keterangan video.
Irfan mengatakan bahwa Marissa pergi jelang usianya yang akan menginjak 62 tahun beberapa minggu lagi. Meski kepergiannya cukup mendadak, Irfan percaya Marissa kini sudah tenang.
"Hari ini, kurang 2 minggu lagi masuk usia 62 tahun, tanpa sakit, kembali ke sang khalik. Meninggalkan keterkejutan semua orang atas kepergianmu," katanya.
Irfan juga turut mendoakan Ikang Fawzi dan kedua anaknya, Bella dan Chiki, agar tegar dan bisa kembali bangkit perlahan meski sumber kekuatan mereka telah tiada.
ADVERTISEMENT
"Cukup lama mengenal beliau. sosok wanita pintar, tegas dan sayang keluarga. panutan bagi anak2 nya @chikifawzi , @bellafawzi_ pendamping dan penyemangat om Ikang Fawzi @ikangfawzi . Insya Allah almarhumah mendapat tempat terbaik di sisi Allah swt. turut berduka..πŸ™πŸ™πŸ™," pungkasnya.
Irfan Hakim. Foto: Munady Widjaja
Marissa Haque masih beraktivitas seperti biasa sebelum meninggal dunia. Namun, saat tengah beristirahat, Marissa terlihat tidak lagi bergerak.
"Pada malam hari mereka bertemu di ruangan atas, dan menurut info, kakak saya sudah tidak bergerak lagi," tutur Soraya Haque mengenai penyebab kepergian sang kakak.