Kerap Main Film Horor, Shareefa Daanish Akui Alami Kesulitan di Rumah Kaliurang

27 Oktober 2022 14:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Shareefa Daanish. Foto: Munady Widjaja/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Shareefa Daanish. Foto: Munady Widjaja/kumparan
ADVERTISEMENT
Shareefa Daanish selama ini dikenal sebagai salah satu bintang film horor. Kini, ia kembali terlibat dalam film bergenre horor yang berjudul Rumah Kaliurang dan akan tayang di Bioskop Online.
ADVERTISEMENT
Meski mendapat julukan "ratu film horor", Shareefa ternyata mengalami kesulitan di Rumah Kaliurang ini. Ia mengaku mendapat tantangan lebih dalam memerankan karakternya sebagai seorang remaja bernama Rani.
"Tantangannya lebih karena saya yang terakhir masuk di film ini. Mereka berempat (pemeran lain) sudah reading duluan, saya masuk terakhir jelang syuting. Itu, sih, tantangannya, jadi saya ngejar yang sudah duluan reading," ungkap Shareefa saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, belum lama ini.
Memerankan tokoh remaja juga bukan hal mudah baginya. Apalagi saat syuting Shareefa sudah menginjak usia 36 tahun. Ia juga harus beradu akting dengan artis muda lainnya.
"Umur saya saat syuting, tahun 2020, itu 36 tahun. Jadi, saya harus kembali menjadi, ya, remaja, ya, usia 25 tahun. Kan, sudah lama banget, ya," tuturnya seraya tertawa.
ADVERTISEMENT

Shareefa Daanish Tak Berperan sebagai Tokoh yang Menyeramkan

Bila di film-film horor sebelumnya, Shareefa dipercaya untuk memerankan tokoh yang menyeramkan. Seperti di Rumah Dara, ia berperan sebagai sosok pembunuh misterius dan perempuan kanibal. Selain itu, di film Asih, Shareefa berperan sebagai hantu.
Sementara itu, di Rumah Kaliurang, Shareefa tidak akan memerankan tokoh-tokoh menyeramkan tersebut. Justru film ini yang akan membuat penonton merasa takut. Hal ini kemudian menjadi tantangan sendiri untuknya
"Kebanyakan saya, kan, dibuat seram di film horor, jadi saya yang menakuti penonton. Tapi, di film ini bukan saya yang bikin takut, tapi memang situasinya yang bikin seram," bebernya.
Artis kelahiran London ini pun menyebutkan alasan mengapa para penonton harus menyaksikan film Rumah Kaliurang.
ADVERTISEMENT
"Ini film panjang pertama Dwi Sasono sebagai sutradara. Jadi, pasti menarik dan film ini enggak menjual ketakutan dengan membawa setan secara jumpscare, tapi memang situasinya yang seram," pungkasnya.
Rumah Kaliurang menjadi debut perdana bagi aktor Dwi Sasono sebagai sutradara. Ia menjadi sutradara bersama Dondy Adrian.
Selain menampilkan Shareefa Daanish, film ini juga dibintangi oleh Randy Pangalila, Erika Carlina, Khiva Iskak, dan Wafda Saifan. Rumah Kaliurang sudah bisa ditonton di Bioskop Online. Bagi pencinta horor, film ini tentu menjadi sajian yang tidak boleh dilewatkan.