Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Mediasi Sexy Goath dan Juliette Angela Gagal, Sidang Cerai Berlanjut
16 Juli 2024 12:53 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Sidang cerai pasangan penyanyi Juliette Angela dan suaminya, rapper Reinaldo Martin Diyo alias Sexy Goath kembali digelar pada Selasa (16/7). Gugatan cerai itu terdaftar pada 19 Juni lalu.
ADVERTISEMENT
Di agenda kedua ini, Sexy Goath kembali tak datang ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Oleh karena itu, majelis hakim menyatakan mediasi antara Goath dan Juliette gagal.
"Baru saja selesai sidang mediasi dan berdasarkan diskusi dan pertimbangan yang matang, sidang akan dilanjutkan dengan sidang berikut. Artinya mediasi dianggap gagal," ujar kuasa hukum Juliette, La Radi Eno di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (16/7).
"Saya kira itu, dan kebetulan hari ini yang hadir ibu Jelo langsung, memang tadi benar Martin tidak hadir," sambungnya.
Alasan Juliette Angela Gugat Cerai Sexy Goath
Dalam kesempatan itu, La Radi Eno juga mengungkap alasan Juliette melayangkan gugatan cerai terhadap Sexy Goath . Salah satu penyebab utamanya adalah Juliette yang tak lagi dinafkahi oleh Goath.
ADVERTISEMENT
"Yang pastinya ini kami sampaikan, pertama bahwa klien kami menganggap bahwa hubungan rumah tangga ini tidak bisa lagi dipertahankan karena beberapa alasan yang kami tuangkan dalam gugatan itu," ungkap La Radi Eno.
"Salah satunya adalah klien kami tidak dinafkahi, jadi bapak ibu silakan dipertimbangkan kalau tidak dinafkahi apa," lanjut dia.
Alasan kuat lainnya yakni soal kebiasaan buruk Goath. Kedua alasan itulah yang jadi alasan kuat Juliette ingin berpisah dari Goath.
"Yang kedua, beberapa dokumentasi atau foto-foto bukti bahwa pihak tergugat ini sering mabuk-mabukan, bahwa beberapa hal ya yang saya kira nanti akan kita ikuti di persidangan berikutnya," kata La Radi Eno.