Melly Goeslaw Kolaborasi dengan Musisi Lintas Generasi di Konser Tunggalnya

30 September 2024 8:59 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konser The Greatest Melly Goeslaw: Everlasting Harmony digelar di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Minggu (29/9/2024). Foto: Giovanni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konser The Greatest Melly Goeslaw: Everlasting Harmony digelar di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Minggu (29/9/2024). Foto: Giovanni/kumparan
ADVERTISEMENT
Melly Goeslaw baru saja menggelar konser tunggal bertajuk The Greatest Melly Goeslaw: Everlasting Harmony. Dalam konser yang digelar di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Minggu (29/9), Melly berkolaborasi dengan sederet penyanyi lintas generasi.
ADVERTISEMENT
Dinda Ghania menjadi musisi pertama yang berkolaborasi dengan Melly Goeslaw di konser itu. Bersama Melly, dia membawakan lagu berjudul Berdua Lebih Baik.
"Ada yang ke sini sama ibunya, saya percayakan lagu ini kepada Dinda," tutur Melly yang kemudian mempersilakan perempuan berusia 14 tahun itu membawakan lagu Bunda.
Konser The Greatest Melly Goeslaw: Everlasting Harmony digelar di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Minggu (29/9/2024). Foto: Giovanni/kumparan
Setelahnya, Melly kembali ke panggung dengan membawakan lagu I'm Falling In Love dan Bimbang. Di lagu Bimbang, Melly berkolaborasi dengan Alex Teh.
"Alex Teh belum pernah membawakan lagu saya, tapi kali ini saya percayakan Alex Teh membawakan lagu ini," tutur Melly yang lantas mempersilakan Alex Teh membawakan lagu Denting.
Putri Ariani juga turut dilibatkan dalam konser itu. Duet Putri dan Melly di lagu Cinta s mampu menyayat hati penonton malam itu.
ADVERTISEMENT
"Putri adalah permata Indonesia, saya bangga banget bisa berkenalan dengan Putri," kata Melly.
Konser The Greatest Melly Goeslaw: Everlasting Harmony digelar di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Minggu (29/9/2024). Foto: Giovanni/kumparan
Setelah Putri, ada pula Mahalini yang ikut naik panggung. Selain membawakan Sampai Menutup Mata, Mahalini berduet bersama Melly di lagu I'm Sorry Good Bye.
Dalam kesempatan itu, Melly berharap, agar Mahalini dan Rizky Febian bisa melanjutkan jejaknya dan Anto Hoed sebagai pasangan musisi di industri musik Tanah Air.
Mereka bahkan sempat menunjukkan kebolehan menciptakan lagu secara spontan dengan menggunakan kata 'Buset'.
Konser The Greatest Melly Goeslaw: Everlasting Harmony digelar di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Minggu (29/9/2024). Foto: Giovanni/kumparan
Duet Melly dan Marcello Tahitoe juga mencuri perhatian. Mereka sukses membangkitkan kembali duet Diana Nasution dan Melky Goeslaw di panggung itu.
"Sekarang papa aku dan mamanya Ello sudah gak ada, kami akan membawakan karya yang dulu pernah mereka nyanyikan," kata Melly yang lantas membawakan lagu Malam yang Dingin.
ADVERTISEMENT
Lepas Ello, giliran Rossa yang menemani Melly di atas panggung. Tentunya tak sulit bagi Melly untuk berkolaborasi dengan sahabatnya itu. Keduanya berkolaborasi di lagu Atas Nama Cinta.
Ariel kemudian menjadi kolaborator terakhir yang naik ke panggung. Sebelum berduet dengan Melly di lagu Ada Apa Dengan Cinta, Ariel sempat membawakan lagu ciptaan Melly yang berjudul Tegar.
"Ini kesampaian juga akhirnya kita duet, waktu itu Teh Melly pernah bantuin Peterpan, sudah lama ada mungkin 15 tahun yang lalu, sekarang gantian," kata Ariel.
Ditemui usai konser, Melly mengaku sengaja mengajak banyak penyanyi berkolaborasi lintas generasi. Melly mengaku ingin selalu memberikan ruang berkarya, khususnya bagi generasi muda.
"Aku dulu gak dikasih tempat oleh senior jadi aku kasih tempat ke junior-junior dulu susah banget," tandasnya.
ADVERTISEMENT