Mieke Amalia Ungkap Rahasia 14 Tahun Hidup Harmonis dengan Tora Sudiro

25 Juni 2023 16:10 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aktris sekaligus istri Tora Sudiro, Mieke Amalia. Foto: Munady.
zoom-in-whitePerbesar
Aktris sekaligus istri Tora Sudiro, Mieke Amalia. Foto: Munady.
ADVERTISEMENT
Mieke Amalia dan Tora Sudiro telah menjalani kehidupan rumah tangga selama 14 tahun. Selama ini keduanya dikenal sebagai pasangan yang harmonis.
ADVERTISEMENT
Keduanya tampak hidup bahagia bersama kelima anak mereka. Namun Mieke mengaku tak punya tips apa-apa untuk menjaga keutuhan rumah tangganya dengan Tora.
"Sebenarnya, sih, enggak ada tips-tips. Perjalanannya masih panjang, masih banyak kekurangannya, dibawa santai saja. Untungnya Tora tipikal orang yang enggak banyak mau ini itu," ungkap Mieke Amalia di kawasan Jakarta Selatan, belum lama ini.
Mieke Amelia dan Tora Sudiro. Foto: Munady Widjaja
Artis berusia 46 tahun ini mengatakan bahwa Tora tak banyak menuntut apa-apa darinya. Ini yang membuat Mieke juga santai menjalani rumah tangga bersama bintang Extravaganza itu.
Mieke bahkan mengakui bahwa ia dan Tora jarang untuk memperdebatkan hal-hal yang tak perlu yang membuat keduanya bertengkar.
"Dia orangnya santai, pokoknya menghadapi segalanya permasalahan santai. Dia enggak pernah yang marah-marah, galakkan saya cenderungnya. Tapi, ya, gitu karena dianya begitu, saya juga kebawa santai, saya juga gak mempermasalahkan masalah kecil," bebernya.
ADVERTISEMENT
Lantas seperti apa quality time Mieke Amalia dan Tora Sudiro di sela-sela kesibukan mereka?
"Enggak bisa quality time, anaknya banyak. Jadi enggak bisa quality time berdua," pungkasnya.
Pemain film Mangga Muda Tora Sudiro saat berkunjung ke kantor kumparan, Jakarta, Senin (6/1). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
Mieke Amalia dan Tora Sudiro menikah pada tahun 2009. Dari pernikahan itu keduanya dikaruniai 1 orang anak.
Sebelum dengan Mieke, Tora pernah menikah dengan Anggraini Kadiman dan dikaruniai 2 orang anak. Pernikahan mereka pun kandas setelah 10 tahun menikah.
Sementara Mieke, memiliki dua orang anak dari pernikahan terdahulunya. Tora dan Mieke sendiri sebelum menikah pernah diisukan selingkuh saat keduanya sama-sama bergabung di Extravaganza.