Nania Idol Kembali Masuk Islam, Orang Tua Menangis dan Sujud Syukur

23 Mei 2022 8:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
Nania Idol. Foto: Instagram/@nania.yusuf
zoom-in-whitePerbesar
Nania Idol. Foto: Instagram/@nania.yusuf
ADVERTISEMENT
Nania Yusuf atau yang dikenal Nania Idol mengungkapkan reaksi orang tuanya ketika ia memutuskan kembali masuk Islam. Orang tuanya menangis hingga sujud syukur.
ADVERTISEMENT
“Meledak nangis, mami langsung sujud syukur, ‘Bebanku sudah hilang, selama ini mami mantau lewat doa sampai enggak pernah kelewat puasa Senin Kamis’,” kata Nania Idol, belum lama ini.
Nania memutuskan masuk Kristen pada 2009. Ia mengatakan anggota keluarganya menerima keputusan tersebut. “Orang tua welcome-welcome saja, cuma setiap kali pulang saat Lebaran serasa jadi outsider,” tuturnya.

Pergolakan Batin Nania Idol Sebelum Memutuskan Kembali Masuk Islam

Nania Idol. Foto: Instagram/@nania.yusuf
Hingga suatu hari Nania merasakan batinnya bergejolak. Momen itu terjadi ketika ia memijat sang ibu. Nania bertemu orang tuanya saat Lebaran. Kala itu, Nania membayangkan jika ibundanya atau bahkan ia sendiri meninggal dunia.
“Ada gejolak hati yang bilang, ‘Kalau misalkan mami meninggal atau salah satu yang meninggal, siapa yang salatin, siapa yang mandiin, siapa yang ngedoain’,” ucap Nania.
ADVERTISEMENT
“Nanti kalau saya meninggal, saya mau dimakamkan Islam atau Kristen. Kalau saya meninggal siapa yang doain, siapa yang mandiin, karena gimanapun juga kalau tidak satu frekuensi enggak mungkin nembus. Apalagi leluhur dan keluarga besar saya semuanya muslim,” lanjutnya.
Nania Foto: Munady Widjaja
Akhirnya, Nania menyampaikan kepada orang tuanya terkait keinginannya untuk kembali memeluk agama Islam. Menurut Nania, keputusannya tersebut tidak terlepas dari doa orang tuanya. “Bapak dan mami setiap hari berdoa, kekuatan doa memang luar biasa,” ujarnya.
Nania mengatakan orang-orang di sekitarnya bersyukur dan menangis setelah mengetahui ia kembali memeluk agama Islam. Sebab, doa mereka selama ini akhirnya terkabul. “Jadi, ternyata semua mendoakan aku yang terbaik,” kata Nania.
Setelah membulatkan tekad untuk kembali memeluk agama Islam, Nania meminta bantuan pada Gus Miftah. Manajer Nania, Aziz, menghubungi Gus Miftah lewat WhatsApp. “Mengabarkan Nania berkenan untuk dibimbing membaca syahadat,” ucap Gus Miftah.
ADVERTISEMENT