Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Pemeran Berlin, Pedro Alonso, Ungkap Karakter Favoritnya di Serial Money Heist
23 Agustus 2021 14:15 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Jelang perilisan Money Heist Part 5, aktor Pedro Alonso sempat berbincang dengan kumparan. Ya, Alonso adalah pemeran dari tokoh Berlin.
Ia menceritakan berbagai hal, termasuk tokoh favoritnya di serial tersebut. Menurut Alonso, akan sangat sulit untuk menentukan satu nama yang paling difavoritkan olehnya.
"Sebab, serial ini dicintai berkat perpaduan dari banyak tokoh yang menarik. Jika ada satu tokoh yang hilang, kisahnya tak akan sama. Money Heist ini seperti kisah dari satu keluarga besar," ungkap Pedro Alonso saat diwawancarai kumparan beberapa waktu lalu.
Maka dari itu, Pedro Alonso pun memberi apresiasi bagi beberapa aktor yang menurutnya banyak berjasa di Money Heist. Salah satunya adalah aktor yang memerankan tokoh musuh bebuyutan dari Berlin.
ADVERTISEMENT
"Aku menyukai Alba Flores (pemeran Nairobi) karena dia pintar, sangat siap, dan bertalenta. Aku juga suka Rodrigo (pemeran Palermo) karena dia aktor yang hebat dan dia juga sangat baik," kata Pedro Alonso.
"Tapi, aku juga mencintai Ursula Corbero (pemeran Tokyo) karena dia sangat lucu dan berani. Aku juga mengagumi Miguel Herran (pemeran Rio), Paco Tous (pemeran Moscow), dan bahkan aku akan sangat merindukan Enrique Arce, pemeran sosok Arturito yang sangat aku cintai," sambungnya seraya tertawa.
Pedro Alonso siap memerankan kembali tokoh Berlin di Money Heist Part 5. Meski digambarkan sudah mati sejak Money Heist Part 2, Berlin akan hadir dalam bentuk flashback.
Di musim terbarunya, The Professor dan para kru menghadapi situasi yang sulit. Sebab, kedok The Professor telah terungkap oleh polisi Alicia Sierra (Najwa Nimri) di Money Heist Part 4.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui nasib dari The Professor dan kawan-kawan, mari nantikan Money Heist Part 5. Sebelum itu, kalian bisa menyaksikan trailer-nya di kanal Youtube Netflix.