Polisi Ungkap Kronologi Meninggalnya Marco Panari

3 Februari 2021 16:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Marco Panari. Foto: Instagram/@marc0panari
zoom-in-whitePerbesar
Marco Panari. Foto: Instagram/@marc0panari
ADVERTISEMENT
Pihak kepolisian tengah mengusut mengenai meninggalnya aktor sekaligus adik Angela Gilsha, Marco Panari. Marco meninggal dunia pada 30 Januari lalu.
ADVERTISEMENT
Dalam pengusutan kasus tersebut, pihak kepolisian juga mengungkapkan mengenai kronologi meninggalnya Marco Panari.
“Jadi, cerita gini, hari Jumat itu sekitar jam berapa, tuh, ditelepon temannya yang perempuan, kemudian suruh ke apartemen lantai empat,” kata Kanit Reskrim Polsek Menteng, Kompol Ghozali Luhulima, saat dihubungi, Rabu (3/2).

Tiba di Apartemen

Marco Panari. Foto: Instagram/@marc0panari
Ghozali mengatakan Marco Panari tiba di apartemen pada pukul 19.30 WIB. Setelah itu, mereka minum-minum.
“Kemudian mereka minumlah, tiga orang perempuan semua,” ucap Ghozali.
Ghozali mengungkapkan mereka sempat pindah lokasi ke sebuah apartemen yang ada di kawasan Jakarta Selatan.
“Nah, setelah minum, terus kemudian sampai jam 2-an pagi. Karena teman satu lagi datang yang perempuan, mereka pindah ke apartemen yang di Jakarta Selatan,” tutur Ghozali.
ADVERTISEMENT
“Setelah di sana, kan, hari Sabtu. Sabtunya kembali lagi ke apartemen lantai empat (yang tadi),” lanjutnya.

Memesan Makanan

Marco Panari. Foto: Instagram/@marc0panari
Setelah kembali lagi ke apartemen, Ghozali mengatakan Marco Panari dan kawan-kawannya memesan makanan.
“Setelah ke situ (apartemen) lagi, minum lagi, tapi sudah dilarang sama temannya, kan. Habis itu pesan makan,” kata Ghozali.
Usai menyantap makanan, teman-teman Marco tidur. Ketika bangun, mereka melihat Marco masih tertidur.
“Sekitar jam 11.00 WIB, karena mereka sudah bangun, si yang korban ini masih tidur, masih mabuk, tuh,” ungkap Ghozali.

Kondisi Tidak Sadarkan Diri

Ibadah pelepasan jenazah Marco Panari di Rumah Duka RSAD Denpasar, Bali, Selasa (2/2). Foto: Youtube/Pratama Multi Media
Ketika teman-temannya pulang, tidak ada kabar dari Marco. Saat itu sudah sore hari. Mereka menghubungi Marco namun tidak direspons.
ADVERTISEMENT
“Sekitar jam 16.00 WIB, ditelepon enggak respons. Kemudian temannya itu suruh temennya lagi cek gitu. Setelah dicek, (Marco) dalam keadaan tidak sadarkan diri,” tutur Ghozali.
Setelah itu, Marco dibawa oleh temannya tersebut ke rumah sakit. Mengenai kondisi Marco sempat disampaikan ke orang tuanya.
“Kemudian usaha bawa ke rumah sakit. Temannya yang perempuan telepon ibunya bahwa korban dalam keadaan pingsan,” ucap Ghozali.

Marco Panari Meninggal Dunia

Ibadah pelepasan jenazah Marco Panari di Rumah Duka RSAD Denpasar, Bali, Selasa (2/2). Foto: Youtube/Pratama Multi Media
Agung dari Bentuk Management, manajemen yang menaungi Marco Panari, mengatakan pria yang berprofesi sebagai model itu meninggal dunia pada Sabtu (30/1) pukul 20.25 WIB.
Agung mengungkapkan Marco meninggal dunia bukan karena sakit. Meski begitu, ia belum mengetahui secara pasti mengenai penyebab meninggalnya Marco.
ADVERTISEMENT
“Kalau kata dokter, tersedak,” kata Agung kepada kumparan, Minggu (31/1).
Marco Panari mengembuskan napas terakhir pada usia 23 tahun. Ia sempat terlibat dalam sinetron Bajaj Bang Gocir pada 2016. Jenazahnya dikremasi di Krematorium Kristen di Mumbul Nusa Dua Bali.