Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Siap Terlibat Jika Ada Musim Kedua The Last of Us, Gabriel Luna Sudah Beri Ide
23 Februari 2023 13:34 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Bagi Gabriel Luna , The Last of Us adalah sebuah serial yang menarik untuk terus dikembangkan. Meski belum ada konfirmasi mengenai musim kedua dari HBO, Luna sudah siap dengan berbagai materi untuk melanjutkan serial ke babak baru.
"Aku memainkan game-nya dan sejak saat itu, aku langsung merasakan adanya satu berita yang menarik. Jadi, aku sangat siap untuk terlibat hingga ke musim kedua," kata Gabriel Luna dikutip EW.
"Tanpa diminta, aku akan ikut terlibat, karena, ya, aku sangat siap," sambungnya.
Gabriel Luna Sudah Bicara dengan Kreator Serial The Last of Us
Tidak tanggung-tanggung, Luna bahkan sudah mengajak bicara kreator serial The Last of Us, Craig Mazin dan Neil Druckmann. Pada mereka, Luna membagikan berbagai idenya untuk tokoh Tommy.
ADVERTISEMENT
"Aku sudah sampaikan beberapa ide yang bisa dieksplorasi oleh Craig dan Neil, karena kita sangat bisa menghadirkan hal-hal yang tak pernah muncul di game," tutur Luna.
Tokoh Tommy yang diperankan Gabriel Luna dikisahkan sebagai saudara dari tokoh utama Joel (Pedro Pascal). Tommy muncul di episode pertama, namun berpisah dari Joel, karena serangan zombie yang terjadi.
Joel kembali bertemu Tommy di episode ke-6. Kali ini, Joel dan Ellie (Bella Ramsey) pergi ke Jackson, Wyoming, dan bertemu Tommy (Gabriel Luna) serta istrinya, Maria (Rutina Wesley) di sana.
Mengenai musim kedua The Last of Us, HBO memang belum memberi sinyal apapun. Namun, melihat rating dan respons positif dari berbagai pihak, sangat mungkin serial akan terus berlanjut.
ADVERTISEMENT