Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Sudah Hengkang, Fanny Soegi Tak Keberatan Band Soegi Bornean Masih Pakai Namanya
4 Juni 2024 16:00 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kata "Soegi" sebenarnya diambil dari nama belakang Fanny. Pelantun lagu Asmaralibrasi itu mengaku tak masalah band tersebut tetap menggunakan nama itu.
"Sebetulnya, kalau yang tahu ceritanya Soegi kan nama aku sendiri, Bornean memang dari saya keturunan Kalimantan. Tapi mereka sendiri sudah minta izin untuk memakai nama (saya)," kata Fanny Soegi di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.
Tak hanya soal nama, Fanny dan mantan rekan band-nya juga sepakat untuk mengizinkan satu sama lain membawakan lagu-lagu yang pernah mereka populerkan bersama.
"Saya juga pencipta lagu dari mereka juga. Jadi saya enggak apa-apa kalau mereka membawakan lagu saya," tutur Fanny.
"Gak apa-apa saya juga bisa bawakan lagu saya, mereka juga bisa bawakan lagu saya," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Fanny kemudian mengaku bahwa dirinya menikmati statusnya sebagai solois. Kata Fanny, dirinya bisa lebih bebas dalam menuangkan idenya lewat karya.
"Sekarang tuh kaya mulai semua dari awal, tapi sekarang lebih transparan semuanya lebih happy itu sih yang penting," tandasnya.
Beberapa waktu lalu, Fanny Soegi baru saja terlibat dalam penggarapan single terbaru Padi Reborn berjudul Langit Biru. Fanny mengaku senang dilibatkan dalam proyek tersebut.