Trailer Film Alien: Romulus Tampilkan Kumpulan Alien yang Serang Manusia

22 Maret 2024 11:58 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cuplikan adegan dalam film Alien:Romulus. Foto: YouTube/20th Century Studios
zoom-in-whitePerbesar
Cuplikan adegan dalam film Alien:Romulus. Foto: YouTube/20th Century Studios
ADVERTISEMENT
Film Alien: Romulus merilis tampilan teror alien yang menyerang pesawat luar angkasa lewat video teaser trailer.
ADVERTISEMENT
Teaser trailer yang dirilis pada Rabu (20/3) dibuka dengan kemunculan pesawat luar angkasa. Pesawat tersebut terlihat sedang bergerak menuju stasiun luar angkasa.
Kemudian, ruangan gelap dan penuh nuansa mengerikan pun ditunjukkan. Di sudut ruangan itu, terdengar suara teriakan seseorang yang meminta tolong.
Cuplikan adegan dalam film Alien:Romulus. Foto: YouTube/20th Century Studios
"Tolong! Seseorang tolong selamatkan aku!" teriak seorang perempuan.
Trailer itu berlanjut menunjukkan bilik cryosleep yang berlumuran darah. Kawanan pemuda di luar angkasa juga diperlihatkan tengah diserang alien berbahaya. Salah satu alien tersebut bahkan membunuh manusia dengan cara yang mengerikan.
Alien: Romulus adalah film interquel. Film ini mengambil latar di tengah peristiwa dua film terdahulu, Alien (1979) dan Aliens (1986).
Fede Alvarez didapuk sebagai sutradara dan dia menulis naskahnya bersama Rodo Sayagues. Alvarez dikenal sebagai sutradara film-film populer, seperti Evil Dead (2013), Don't Breathe (2016), hinga Don't Breathe 2 (2021).
Cuplikan adegan dalam film Alien:Romulus. Foto: YouTube/20th Century Studios
Sementara Ridley Scott yang sebelumnya menggarap film Alien duduk di kursi produser bersama Michael Pruss dan Walter Hill.
ADVERTISEMENT
Deretan aktor muda bergabung dalam film tersebut, yaitu, Cailee Spaeny, David Jonsson, Archie Renaux, Isabela Merced, dan Spike Fearn.
Alien: Romulus dijadwalkan tayang di Amerika mulai 16 Agustus 2024. Di Indonesia, film tersebut belum mendapat jadwal tayang resmi.