5 Lagu H.O.T Paling Hits Ini Harus Ada di Playlist Kamu

20 Februari 2018 15:35 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
H.O.T (Foto: Instagram @mbc_mudo)
zoom-in-whitePerbesar
H.O.T (Foto: Instagram @mbc_mudo)
ADVERTISEMENT
Boyband legendaris Korea, H.O.T baru saja menggelar reuni penuh haru dalam tayangan variety show 'Infinity Challenge'. Para fans yang sudah lama mendambakan kemunculan kelima anggota H.O.T pun dibuat bernostalgia dengan lagu-lagu hits mereka.
ADVERTISEMENT
Dalam tayangan 'Infinity Challenge' edisi 'ToToGa 3', Kangta, Tony An, Moon Hee-jun, Lee Jae-won dan Jang Woo-hyuk tampil di atas panggung yang sama saat mereka debut tahun 1996 silam. Dalam tayangan ini, mereka membawakan lagu-lagu yang sempat populer bahkan menjadi lagu K-Pop paling ikonik.
Apa saja ya, lagu-lagu hits mereka yang wajib ada di playlist kamu?
1. Candy
'Candy' merupakan single kedua dalam album 'We Hate All Kinds of Violence'. Berbeda dengan lagu 'Warrior's descendant', lagu 'Candy' mengusung genre musik bubblegum pop yang ceria dan penuh kehangatan.
Lagu ini menceritakan mengenai popularistas para anggota H.O.T, terutama dikalangan remaja putri. Dan para anggota berharap bisa menjadi penyemangat bagi semua orang disaat sedang kesusahan. H.O.T tampak tampil menyenangkan dalam video klip ini dengan menggunakan kostum yang lucu dan berwarna-warni.
ADVERTISEMENT
Hingga saat ini, 'Candy' selalu dinyanyikan oleh banyak grup K-Pop.
2. We are the future
Dengan koreografi yang energik, lagu ini juga sering dibawakan oleh banyak idola K-Pop hingga saat ini. Saat dirilis lagu ini sempat dicekal di beberapa stasiun tv karena penggunaan bahasa dalam liriknya yang dianggap vulgar.
Melalui lagu ini H.O.T mengatakan akan mengubah dunia dengan lagu yang mereka bawakan. Lagu ini berhasil masuk menjadi nominasi International Viewer's Choice Award dalam acara penghargaan MTV Music Video pada tahun 1998.
3. I yah!
'I yah!' merupakan lagu utama dari album H.O.T dengan judul yang sama. Dirilis pada tahun 1999, lagu ini berhasil terjual hingga 1,3 juta kopi.
ADVERTISEMENT
Lewat lagu ini para anggota H.O.T bertransformasi menjadi pria yang lebih dewasa.
Dengan mengusung genre musik rock dan hip hop, lagu ini memiliki pesan yang sangat mendalam. H.O.T mendedikasikan lagu ini untuk siswa-siswa Taman Kanak-Kanak (TK) Sealand Youth Training Center, Korea Selatan, yang meninggal karena kebakaran hebat.
4. Warrior's Descendant
Lagu yang dirilis pada 1996 silam ini merupakan single pertama H.O.T. Lagu ini merupakan lagu utama dalam album 'We Hate All Kinds of Violence', yang berhasil terjual hingga 1,5 juta kopi saat dirilis.
Lirik dalam lagu ini mengkritik segala tindakan bullying yang sering terjadi di sekolah. Video klip lagu ini menampilkan para anggota H.O.T dengan dandanan sedikit gelap dengan diiringi koreografi yang energik.
ADVERTISEMENT
5. Hope
Lagu klasik milik H.O.T ini dirilis dalam album 'Resurrection' pada 1998. Lagu tentang harapan ini punya pesan agar pendengarnya tidak putus asa.
'Hope' juga memenangkan beberapa chart acara musik di televisi pada tahun 1998 seperti SBS 'Inkigayo'dan KBS 'Music Bank'.
Lagu ini juga sangat ikonik karena sering dibawakan oleh para penyanyi Korea dalam berbagai kesempatan. Lagu ini juga menjadi lagu penutup dalam setiap konser 'SMTOWN' yang digelar oleh SM Entertainment.
=========================================
Ingin menyaksikan konser EXO 'The Elyxion' di Singapura gratis? Klik di sini untuk tahu caranya.