7 Rencana Comeback dan Debut Idola K-Pop di Februari 2019

7 Februari 2019 7:37 WIB
clock
Diperbarui 21 Maret 2019 0:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Idola K-Pop yang comback dan debut Februari 2019 Foto: Berbagai sumber
zoom-in-whitePerbesar
Idola K-Pop yang comback dan debut Februari 2019 Foto: Berbagai sumber
ADVERTISEMENT
Memasuki bulan kedua di tahun 2019, ada semakin banyak artis idola K-Pop yang siap tampil di dunia hiburan dan mempersaingkan spotlight. Ada di antara mereka yang siap melakukan comeback sebagai grup maupun solo, ada juga yang akan menjajal kemampuan mereka dengan melakukan debut.
ADVERTISEMENT
Di antaranya adalah ketujuh musisi K-Pop yang kami bahas dalam story ini. Satu per satu dari mereka mengonfirmasi rencana merilis lagu, menunjukkan kesiapan untuk menyuguhkan hiburan yang baru bagi para penggemar.
1. ITZY
Girlband K-Pop terbaru besutan JYP Entertainment, ITZY, akan segera memulai karier mereka di dunia hiburan. Grup beranggotakan lima orang ini direncanakan merilis debut single bertajuk ‘IT’z Different’ pada 12 Februari 2019.
Sejauh ini, ITZY sudah membagikan beberapa teaser untuk ‘DALLA DALLA’, title track album debut mereka. Menilai dari berbagai teaser yang telah dibagikan JYP Entertainment, dapat terlihat kalau grup junior Twice ini akan memulai karier mereka dengan konsep yang cukup bold dan memiliki unsur girl crush.
2. Hwasa Mamamoo
ADVERTISEMENT
Vokalis berbakat, Hwasa dari grup Mamamoo, akan melaksanakan solo debut pada 13 Februari 2019. Hal ini diumumkan oleh RBW selaku agensi Mamamoo, melalui sebuah cuitan di akun Twitter resmi Mamamoo, Kamis (7/2) dini hari waktu setempat.
Bersama pengumuman tanggal debut Hwasa, RBW juga membagikan sebuah teaser berupa short video dalam cuitan mereka. Penonton pun mulai bisa mencoba untuk menebak, kira-kira akan seperti apa konsep solo debut Hwasa ini. Namun, fans masih harus menanti beberapa saat lagi untuk mengetahui judul maupun format dari lagu solo penyanyi kelahiran 1995 itu.
3. Taemin SHINee
Anggota termuda dari boyband K-Pop SHINee, Taemin, akan melangsungkan comeback solo lewat karya berjudul ‘WANT’. Mini album ini dijadwalkan untuk rilis pada 11 Februari 2019.
ADVERTISEMENT
Kabarnya, lewat title track yang berjudul ‘WANT’, Taemin akan mengulik konsep yang lebih seksi dan powerful dari lagu solo terakhirnya, ‘Move’ (2017). Selain lagu tersebut, ada enam lagu lain yang akan dipersembahkan Taemin lewat mini album terbarunya ini.
4. Infinite
Setelah satu tahun hiatus, boyband senior besutan Woollim Entertainment, Infinite, akhirnya akan segera melaksanakan comeback. Mereka dijadwalkan kembali dengan digital single berjudul ‘Clock’ pada 13 Februari 2019.
Menilai dari bocoran yang sudah diberikan Woollim Entertainment, lagu terbaru Infinite tampaknya akan cukup berbeda dengan single sebelum ini, yaitu ‘Tell Me’. Bila ‘Tell Me’ adalah sebuah lagu mengenai kesedihan, ‘Clock’ akan menjadi lagu yang berisi janji untuk ‘terus berada bersamanya’.
5. Loona
ADVERTISEMENT
Girlband besutan BlockBerry Creative, Loona, juga akan bergabung dalam gelombang comeback Februari 2019. Grup beranggotakan 12 orang ini disebut akan segera merilis album teranyar, ‘X X.’. Meski demikian, BlockBerry masih merahasiakan tanggal rilis persis dari album ini.
Secara total, akan terdapat 12 lagu dalam album teranyar Loona ini. Enam di antara lagunya berasal dari mini album ‘+ +’, sementara enam sisanya adalah karya baru. Dilansir Soompi, grup ini bakal membawakan keenam lagu terbaru mereka dalam konser solo di Korea Selatan pada 16-17 Februari 2019. 6. (G)I-DLE
Grup idola K-Pop, (G)I-DLE. Foto: Cube Entertainment
Grup idola perempuan dari Cube Entertainment, (G)I-DLE, dipastikan akan segera merilis karya baru pada akhir Februari. Meski demikian, Cube masih belum mengumumkan tanggal comeback persis (G)I-DLE. Cube hanya mengatakan bahwa pelantun ‘LATATA’ ini sudah memasuki tahap akhir dalam persiapan comeback mereka.
ADVERTISEMENT
Bila jadi kembali pada akhir Februari, maka ini akan menjadi comeback kedua (G)I-DLE. Sejak mengawali karier di bulan Mei 2018, grup ini baru merilis dua karya andalan, yaitu mini album ‘I Am’ dan digital single ‘HANN’.
7. Monsta X
Empat bulan setelah merilis album ‘Take.1: Are You There?’, Monsta X kini siap kembali dengan album lanjutan yang berjudul ‘Take.2: We Are Here.’ pada 18 Februari 2019.
Segaris dengan tajuknya, dalam comeback kali ini, Monsta X akan menyuguhkan konsep lanjutan dari full album ‘Are You There’. Melihat dari teaser yang telah dibagikan Starship Entertainment, grup ini akan kembali mengelaborasi konsep ‘seven deadly sins’, seperti yang pernah mereka lakukan dalam lagu ‘Shoot Out’ dari album ‘Are You There’.
ADVERTISEMENT