Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Kim Jonghyun, vokalis utama SHINee, dikenal sebagai idola bertalenta yang baik hatinya. Ini bisa terlihat dari karya yang dihasilkannya, juga dari kata-kata yang ia ungkapkan dalam siaran radio 'Blue Night'.
ADVERTISEMENT
Untuk kembali mengingat sosok pria yang berulang tahun pada Senin (8/4) ini, kumparanK-Pop menyajikan beberapa fakta mengenai Jonghyun. Seperti apa sosok pria kelahiran 1990 itu? Yuk, simak.
1. Pandai menulis lagu
Semasa hidupnya, Jonghyun SHINee telah menelurkan berbagai karya musik, mulai dari yang melankolis hingga yang ceria dan nyentrik. Ia termasuk salah satu idola SM Entertainment yang tak ragu menyalurkan musikalitasnya lewat musik dan lirik yang dihasilkannya.
Beberapa lagu Jonghyun SHINee yang paling terkenal antara lain 'End of a day', 'Lonely', 'She Is', dan 'Deja-boo'. Lagu-lagu ini memiliki genre yang berbeda-beda, namun disukai penggemar karena karakteristiknya masing-masing.
Selain itu, pria ini juga pernah menulis lagu untuk penyanyi lain. 'Breathe' untuk Lee Hi misalnya. Lagu ini menggambarkan kesusahan yang sempat dirasakan oleh solois tersebut dan masih banyak didengarkan oleh fans hingga kini.
ADVERTISEMENT
2. Memiliki suara yang khas dan tinggi
Jonghyun dikenal sebagai penyanyi bersuara merdu dan memiliki kemampuan vokal mumpuni. Vokalis utama SHINee ini sering memukau penggemar dengan range vokal yang tinggi dan juga kuat.
Pada awal masa debutnya bersama SHINee, Jonghyun menarik perhatian lewat teknik bernyanyinya yang seolah mengikuti gaya Michael Jackson. Contoh, seperti dibawakannya dalam lagu 'Love Like Oxygen'.
Ia juga menarik perhatian dengan kemampuannya menyanyikan nada yang tinggi dengan kuat. Seolah memberikan ciri khas tersendiri dalam lagu-lagu SHINee, seperti yang bisa ditemukan dalam lagu 'Lucifer' dan juga 'Everybody'.
3. Punya anjing peliharaan kesayangan
Jonghyun memiliki peliharaan kesayangan, seekor anjing dachshund bernama Roo. Anjing ini merupakan hadiah dari kakak perempuannya, Kim Sodam.
ADVERTISEMENT
Pria itu sering membagikan momen bersama Roo lewat akun Instagram pribadinya, menunjukkan rasa sayangnya terhadap Roo. Dilansir Inquirer.net, Jonghyun juga sering secara random menayangkan video Roo di channel YouTube SM Entertainment.
4. Dekat dengan sang kakak
Jonghyun SHINee memiliki seorang kakak perempuan, yaitu Kim So Dam. Ia tak jarang menunjukkan kedekatannya dengan sang kakak, baik saat ia berfoto atau saat ia membagikan cerita mengenainya.
Dan hari ini, Senin (8/4), Kim Sodam membagikan video perayaan ulang tahun bagi adiknya. Dalam video itu, Kim Sodam menyanyikan 'Happy Birthday', salah satu lagu dari mini album pertama Jonghyun, 'Story Op.1'.
5. Pernah menjadi DJ Radio
Jonghyun pernah menjadi DJ atau untuk siaran radio 'Blue Night'. Selama tiga tahun, ia memandu acara itu sambil mendengarkan berbagai cerita dan kekhawatiran orang-orang, sekaligus membagikan saran untuk mereka.
ADVERTISEMENT
Sepeninggal Jonghyun, beberapa fans mengabadikan kata-katanya dalam buku berjudul 'A Blue Moon on a Blue Night'. Mereka mengumpulkan kata-kata manis penuh kehangatan dari pelantun 'Everybody' itu, membiarkan fans sekali lagi mengenang kebaikan hati Jonghyun.
"Bagiku, tidak ada yang namanya pikiran tak berguna. Mereka semua akan jadi berguna, entah bagaimana caranya."
"Kuharap, semua orang di sekitarku bahagia, termasuk mereka yang tidak menyukaiku."