Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konser di Jakarta, Lee Seung Gi Kenang Momen Ngetrip di Goa Jomblang Yogyakarta
25 Juni 2023 12:30 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Penyanyi sekaligus aktor Korea Selatan Lee Seung Gi sukses menyapa para penggemarnya di Indonesia lewat konser The Dreamer's Dream - Chapter 2 di Istora Senayan pada Sabtu (24/6). Saat menyapa Airen—panggilan fannya—ia bilang memang sudah lama pengin segera bertemu dengan fan di Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Aku kangen kalian," kata Seung Gi dengan Bahasa Indonesia.
"Aku sudah sangat lama tidak ke Indonesia. Aku sangat, sangat, sangat, bahagia. Bahkan saat corona dan aku hanya berada di Korea, aku merasakan cinta Airen Indonesia. Airen Indonesia adalah fan terbaik," imbuh Seung Gi dengan Bahasa Korea.
Seung Gi pun mengungkap dia masih ingat kunjungan terakhirnya saat syuting variety show Twogether bersama Jasper Liu. Menurutnya, salah satu tempat yang paling diingatnya yakni Goa Jomblang di Yogyakarta .
"Terakhir kali saya ke Indonesia pada 2019 saat syuting variety show Twogether. Saya masih ingat tempat-tempat yang saya datangi waktu itu seperti Goa Jomblang, tapi lebih dari itu saya ingin bertemu kalian semua," ujarnya.
Saat konser, Lee Seung Gi membawakan sejumlah lagu populer seperti Wind, Losing My Mind, Delete, hingga Because You're My Woman miliknya. Dia mengaku sangat puas dengan antusias fan selama konser berlangsung.
ADVERTISEMENT
"Padahal aku tadi nyanyi ballad, tapi antusias kalian buat aku hampir tertawa," ujar Seung Gi.
Konser ini rangkaian tur pertama Lee Seung Gi di Asia. Suami dari Lee Da In itu sebelumnya sudah menggelar kick off turnya di Korea Selatan pada 4 Mei lalu, dilanjutkan ke Singapura dan Jakarta sebagai bagian dari Viu Scream Dates yang diluncurkan pada Maret 2023.
Viu juga mendukung sebagai media partner dalam tour ini di Manila, Kuala Lumpur dan Bangkok. Selain sebagai penyanyi, Lee Seung-gi populer lewat sejumlah drama dan film seperti Viu Original The Law Cafe, Mouse, A Korean Odyssey hingga Vagabond.
Lee Seung-gi juga membawakan acara variety show populer, seperti Strong Heart, 2 Days & 1 Night, dan All the Butlers.
ADVERTISEMENT
Ini bukan kali pertamanya Lee Seung Gi menyapa para Airen di Tanah Air. Suami Lee Da In itu pertama kali datang ke Indonesia pada 4 November 2012 untuk menggelar fan meeting dan mini concert pertamanya yang bertajuk Tonight With Lee Seung Gi.
Reporter: Annisa Thahira Madina