Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Satu lagi idola K-Pop yang siap menjalankan tugas wajib militer. Kali ini, giliran Leo VIXX yang mengumumkan tanggal masuk wajib militernya.
ADVERTISEMENT
Dilansir Soompi, pada Kamis (14/11), melalui situs fan cafe resminya, Leo mengumumkan perihal jadwal wajib militernya. Ia akan bertugas pada 2 Desember mendatang sebagai petugas layanan sosial.
Leo rupanya tidak menjalani tugas militer sebagai tentara aktif, lantaran mengidap depresi dan secara rutin mengkonsumsi obat atas resep dokter.
Berikut surat pernyataan Leo , seperti yang dilansir Soompi.
"Halo Starlight (fans VIXX). Hari ini aku menulis sesuatu yang sudah membuat kalian penasaran.
Seperti yang kalian tahu, aku lahir di tahun 1990. Aku akan segera menjalani wajib militer pada 2 Desember, yang sedikit terlambat. Aku tidak akan bertugas sebagai tentara aktif, tetapi petugas layanan sosial.
Aku juga akan membicarakan sesuatu tentangku yang mungkin para fans sudah mengetahuinya. Sejak November 2013, ketika aku menjalani tur dunia fan meeting VIXX, aku menderita serangan panik akut dan depresi. Aku sudah mengkonsumsi obat secara teratur dan menerima perawatan untuk memastikan (kondisi) ini tidak memburuk.
ADVERTISEMENT
Sudah sejak lama, aku selalu berpikir, aku harus memperlihatkan sisi diriku yang lebih sehat saat bertugas militer. Hatiku terasa berat karena aku tidak bisa melakukan hal itu, walaupun jadwal wamilku tertunda.
Pertama-tama, aku ingin meminta maaf kepada orang-orang yang cemas dengan kondisi kesehatanku, dan juga mereka yang kecewa padaku.
Aku sadar, jika penggemarku khawatir dan cemas terhadapku, tanpa bisa memberi tahuku secara langsung. Alasan aku bisa berjalan di jalan yang lurus ini selama 7-8 tahun terakhir sebagai (anggota VIIXX), walaupun aku menghadapi masa sulit yang membuatku ingin menyerah, itu semua karena Starlight, inspirasi kami. Karena kalian di sini, aku juga di sini.
Aku ingin mengatakan sekali lagi kepada mereka yang mendukungku dan mencintai VIXX selama 8 tahun. Karena kalian, aku dan VIXX menjadi seperti ini sekarang. Aku tidak akan melupakan perasaan bersyukurku kepada kalian, dan akan berusaha sebaik mungkin menjadi Jung Taekwoon (nama asli Leo), yang bisa memberikan rasa nyaman kepada kalian lewat musik dan menjadi inspirasi kalian.
ADVERTISEMENT
Aku sudah menerima banyak dari semua orang, aku merasa menyesal ketimbang bersyukur. Tetapi aku akan bekerja keras untuk menyelesaikan dinas militerku, menjadi sehat, dan membayar apa yang sudah aku terima.
Aku menundukkan kepala sebagai rasa terima kasih kepada mereka yang mencintaiku, lebih dari diriku. Yang mendukungku dan merupakan sumber kekuatanku. Kepada para Starlight yang selalu menjadi pusat gravitasi kami, aku minta maaf sudah membuat kalian khawatir. Aku mencintai kalian. Aku Taekwoon, mempercayakan anggota VIXX yang lebih muda kepada kalian.
Dari Taekwoon. Aku akan melakukan yang terbaik hingga aku bisa berjalan lebih lama lagi."
Selamat bertugas Leo VIXX !