Foto: Penampilan Tari Kecak hingga Pemutaran Film di Festival Hari Anak

27 Juli 2024 13:43 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah anak menarikan tarian Bali di Festival Hari Anak 2024 di Jakarta, Sabtu (27/7). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah anak menarikan tarian Bali di Festival Hari Anak 2024 di Jakarta, Sabtu (27/7). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
kumparanMOM Festival Hari Anak 2024 resmi dibuka, Sabtu (27/7). Acara hari ini dibuka dengan penampilan dari LKB Saraswati Jakarta, yang salah satunya menampilkan tari kecak.
ADVERTISEMENT
Tahun ini, acara yang kembali digelar di Taman Anggrek, GBK, Senayan, menghadirkan beragam aktivitas seru untuk anak dan orang tua. Ya Moms, setelah penampilan pembuka, anak-anak bisa menonton pertunjukan dari Kapten Nuvo dan ikut lomba mewarnai bagi yang sudah mendaftar.
Bukan hanya anak-anak yang bisa bersenang-senang di sini, orang tua juga bisa ikut menambah ilmu parenting di sesi kelas ibu dan ayah bersama Psikolog Anak dan Keluarga, Irma Gustiana. Sesi tersebut membahas soal 'Segelas Susu dan Tumbuh Kembang Anak di Masa Depan'.
Nah, di sesi istirahat, si kecil bisa nonton pemutaran film "Riri Cerita Anak Interaktif". Yuk, simak foto-foto keseruannya.