Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
AHY hingga Syaikhu Merapat ke JCC Hadiri Penutupan Munas Golkar
21 Agustus 2024 19:33 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Elite Partai Politik anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus hadir di penutupan Musyawarah Nasional Partai Golkar ke IX di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (21/8).
ADVERTISEMENT
Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketum PPP Mardiono, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Sekjen PSI Raja Juli Antoni, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen PKS Aboe Bakat, Sekjen PKB Jazilul Fawaid serta Anggota Dewan Pembina PSI Isyana Bagoes Oka terlihat hadir di lokasi.
Tak lama kemudian, hadir Presiden PKS Ahmad Syaikhu.
Untuk pertama kalinya setelah dikukuhkan Ketum Golkar periode 2024-2029 Bahlil Lahadalia akan menyampaikan pidato politiknya di depan para elite KIM.
Panitia pelaksana Munas Golkar ke XI memastikan bahwa Presiden Jokowi dan Presiden terpilih Prabowo Subianto akan hadir di penutupan Munas malam ini.
Namun dari pantauan di lokasi, Jokowi maupun Prabowo belum terlihat hadir di kompleks JCC, Senayan.
Sebelumnya, Bahlil tidak mau berbicara banyak mengenai dampak putusan Mahkamah Konstitusi dan RUU Pilkada terbaru yang tengah menjadi pembahasan.
ADVERTISEMENT
Namun ia memastikan KIM Plus tetap solid.
“Saya baru terpilih jadi Ketum. Tapi saya yakini bahwa Koalisi Indonesia Maju Solid dan politik itu dinamis, nanti kita lihat satu dua hari ke depan,” katanya.