Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Amankan Hari Raya Waisak, Polisi di Banten Terjunkan Unit Jibom
14 Mei 2022 14:17 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga mengatakan, pihaknya akan menurunkan 58 personel untuk mengamankan vihara atau kelenteng. Rinciannya yakni 10 personel Unit Jibom Satbrimob Polda Banten dan 48 personel Polresta Serang Kota.
"Sarana dan Prasana kami siapkan meliputi kendaraan Rantis Wolf, Bharacuda, EOD, Wolf, kendaraan bermotor baik roda 6, roda 4 maupun roda 2, serta kendaraan Unit Jibom," kata Shinto lewat keterangannya, Sabtu (14/5).
Shinto menyebut, sasaran pengamanan yakni selain vihara, termasuk juga warga keturunan Tionghoa. Bahkan tempat wisata dan pusat perbelanjaan.
"Adapun sasaran pengamanan yaitu warga keturunan Tionghoa yang merayakan Waisak, pengurus Vihara atau Kelenteng, masyarakat yang memanfaatkan libur hari raya Waisak, tempat wisata, pusat perbelanjaan dan tempat ibadah umat Buddha," ujar Shinto.
ADVERTISEMENT
Shinto berharap tidak ada hal yang mengkhawatirkan atau gangguan keamanan selama perayaan Waisak tersebut.
"Harapannya dengan pola pengamanan yang dilaksanakan oleh Kepolisian dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melaksanakan kegiatan Peringatan Hari Raya Waisak 2566 Tahun 2022," tutupnya.