Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Bandara di Atlanta AS Gempar Akibat Pistol Tak Sengaja Ditembakkan
21 November 2021 7:20 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Sebuah pistol secara tidak sengaja ditembakkan membuat gempar Bandara Internasional Hartfield-Jackson, Atlanta, Georgia, Amerika Serikat (AS), Sabtu (20/11) siang waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Para penumpang bergegas mencari perlindungan. Sementara otoritas bandara menutup operasional bandara di tengah kesibukan menjelang liburan Thanksgiving.
"Tidak ada penembak aktif. Ada pelepasan yang tidak disengaja di bandara. Tidak ada bahaya bagi penumpang atau karyawan. Investigasi sedang berlangsung," ungkap Bandara Hartfield-Jackson dalam pengumuman resminya.
Tidak ada penjelasan mengenai siapa yang memiliki pistol itu dan bagaimana senjata itu bisa ditembakkan di garis keamanan.
Tetapi suara keras membuat banyak orang merunduk dan berlari, menjatuhkan koper dan tiang penyangga ketika mereka bergegas melarikan diri.
Orang-orang berteriak 'merunduk, merunduk' usai suara tembakan itu. Sementara yang lainnya menelungkup di lantai. Beberapa orang berlindung di restoran bandara, sementara yang lain bahkan berlari ke landasan.
Kondisi ini menyebabkan kebingungan dan kekacauan yang berkelanjutan.
ADVERTISEMENT
Seorang reporter CNN, yang pesawatnya baru saja tiba di bandara , mendengar pilot mengumumkan "penembak aktif" sambil memberi tahu penumpang bahwa mereka belum diizinkan turun.
Insiden itu terjadi pukul 13.30 waktu setempat. Kini operasional bandara telah kembali normal.
Georgia memiliki undang-undang yang cukup kontroversial. Memungkinkan orang membawa senjata di area umum bandara, bar, sekolah, hingga gereja. Undang-undang ini disahkan pada 2014.
Tetapi, menurut undang-undang federal, membawa senjata ke area pemeriksaan Administrasi Keamanan Transportasi adalah tindakan ilegal.