Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Benarkah Matahari di Kupang Terbit Pukul 5 Pagi? Ini Data dan Analisisnya
1 Maret 2023 19:03 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Gubernur NTT Viktor Laiskodat membuat kebijakan masuk sekolah pukul 5 pagi yang sebelumnya pukul 07.00. Salah satu alasannya, matahari terbit pukul 05.00 WITA. Namun, benarkah waktu matahari terbit di Kupang, NTT memang pukul 05.00?
ADVERTISEMENT
Menurut data yang diolah kumparan dari situs timeanddate.com pada Rabu (1/3), rata-rata waktu matahari terbit di Kupang setiap bulan di tahun 2023 tak ada yang tepat pukul 05.00 WITA.
Data historis menunjukkan bahwa matahari di Kupang terbit paling pagi di bulan November. Pada bulan tersebut, rata-rata matahari terbit pukul 05.13. Jika dilihat data per hari di bulan tersebut, terbitnya matahari paling cepat pukul 05.12. Data pada situs tersebut juga menunjukkan tak ada sehari pun matahari di Kupang terbit pukul 05.00.
Waktu terbitnya matahari di Kupang juga tak beda jauh dengan data di Jakarta. Rata-rata matahari terbit paling pagi di bulan November, yakni 05.25 WIB. Sama seperti data Kupang, matahari terbit di Jakarta paling lambat pukul 06.03.
ADVERTISEMENT
Data temuan ini juga senada dengan pendapat peneliti astronomi BRIN, Thomas Djamaluddin.
"Waktu terbit matahari berubah sesuai posisi matahari di belahan selatan atau utara. Saat matahari di belahan selatan, sekitar November matahari terbit di Kupang lebih awal sekitar pukul 05.12," jelas Thomas kepada kumparan, Rabu (1/3).
"Saat matahari di belahan utara, sekitar Juli matahari di Kupang terbit agak siang sekitar pukul 06.04. Bisa dibayangkan bila sekolah pukul 05.00 kondisinya masih gelap, matahari belum terbit," imbuhnya.
Alasan lain yang membuat pemerintah Kupang menerapkan sekolah mulai pukul 05.00 WITA adalah karena adanya perputaran bumi. Menurut Thomas, hal ini tidak tepat.
"Sesungguhnya tidak ada perubahan perputaran bumi. Yang terkait dengan kebijakan tersebut yang harus dipertimbangkan adalah waktu terbit matahari," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, kebijakan masuk sekolah lebih awal ini berlaku bagi 10 SMA dan SMK di Kota Kupang. Program ini berjalan mulai Senin (27/2/2023) diawali di SMAN 6 Kupang.
Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) mengkritisi kebijakan ini. Menurut info yang didapat oleh FSGI, ternyata kebijakan ini belum dibicarakan dan disosialisasikan kepada guru-guru. Sosialisasi hanya di kepala sekolah.
"Sebenarnya banyak pendidik menolak kebijakan in. Artinya, kebijakan ini dibuat tanpa kajian,” kata Ketua Dewan Pakar FSGI Retno Listyarti dalam keterangan tertulis yang diterima kumparan, Selasa (28/2).