Buronan Thailand Chaowalit Sempat ke India, tapi Wajahnya Terlalu Mencolok

2 Juni 2024 19:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Buronan Thailand yang berhasil ditangkap Polri, Chaowalit Thongduang.  Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Buronan Thailand yang berhasil ditangkap Polri, Chaowalit Thongduang. Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
ADVERTISEMENT
Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri Brigjen Pol Mukti Juharsa, mengungkapkan alasan buronan kelas kakap Thailand Chaowalit Thongduang melarikan diri ke Indonesia.
ADVERTISEMENT
Mukti mengatakan, Chaowalit sempat kabur ke India. Namun, di sana wajahnya tak sesuai dengan karakteristik masyarakat India.
"Karena mukanya di India tidak sama dengan muka dia. Dia seperti muka [orang] Indonesia. Makanya dia ke Indonesia dengan nama Sulaiman," kata Mukti saat ditemui usai konferensi pers terkait penangkapan Chaowalit, di Gedung Mabes Polri, Minggu (2/6).
Kadiv Hubinter Polri Irjen Pol Krishna Murti (kanan) bersama Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri Brigjen Pol Mukti Juharsa (kiri) berikan keterangan saat konferensi pers penangkapan buronan Interpol Thailand di Gedung Bareskrim Polri, Minggu (2/6/2024). Foto: Bayu Pratama S/ANTARA FOTO
Sebelumnya, Kabareskrim Polri Komjen Pol Wahyu Widada juga mengungkapkan proses pelarian diri Chaowalit hingga kemudian berlabuh di Indonesia. Wahyu menyebut, Chaowalit masuk ke Indonesia sejak 8 Desember 2023 silam melalui jalur laut.
"Diketahui buronan tersebut dia masuk ke Indonesia pada 8 Desember 2023 melalui jalur perairan laut Thailand menggunakan speed boat 200 PK, memakan waktu perjalanan 17 jam," ujar Wahyu dalam konferensi pers di Gedung Bareskrim Polri, Minggu (2/6).
ADVERTISEMENT
Chaowalit dibantu oleh seseorang berinisial FS. Dia sampai punya akte kelahiran Aceh Timur dan KTP Indonesia. Tentu keduanya palsu.
Wahyu menuturkan, Chaowalit juga sempat berpindah-pindah tempat di beberapa apartemen dan hotel di Medan.
Dia juga berpindah lokasi hingga berada di Bali sejak 20 Mei 2024. Diketahui, Chaowalit berada di Bali untuk berlibur.
"Kemudian diketahui juga buronan ini pindah-pindah tempat di beberapa apartemen dan hotel di Kota Medan serta beberapa kali juga berganti-ganti yang menemani. Kemudian buronan berada di Bali sejak 20 Mei untuk berlibur," pungkasnya.