Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
ADVERTISEMENT
Institut virologi Vector Siberia dari Rusia pada Selasa (8/9) menyelesaikan uji klinis tahap II vaksin corona pada manusia.
ADVERTISEMENT
Vector Siberia saat ini tengah mengembangkan vaksin corona kedua di Rusia. Sebelumnya Rusia sudah mengizinkan vaksin Sputnik V buatan Institut Gamaleya.
Kantor berita Interfax menyebut, uji coba vaksin potensial kedua ini dilakukan sejak 27 Juli 2020. Uji coba melibatkan 100 sukarelawan.
"Hari ini kelompok terakhir yang terdiri dari 20 relawan sudah diizinkan pulang dari rumah sakit," ucap badan pengawas Rospotrebnadzor kepada Interfax, seperti dikutip Reuters.
"Total 100 sukarelawan sudah divaksin dengan dua dosis dan mereka sudah melewati masa pengawasan selama 23 hari di rumah sakit. Sukarelawan merasa sehat," sambung mereka.
Mereka menyatakan, hasil uji coba akan dipublikasikan pada 30 September 2020 mendatang.