DPRD Desak Heru Budi Atasi Prostitusi di RTH: Kejadian Berulang Tak Tertangani

2 Mei 2024 19:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bungkus kondom dan suasana di sekitar RTH Jalan Tubagus Angke, Jakarta Barat, pada Kamis (2/5/2024) Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Bungkus kondom dan suasana di sekitar RTH Jalan Tubagus Angke, Jakarta Barat, pada Kamis (2/5/2024) Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
ADVERTISEMENT
Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDIP, Hardiyanto Kenneth, melakukan sidak ke RTH Jalan Tubagus Angke pasca ramai temuan kondom yang berserakan di sekitar RTH.
ADVERTISEMENT
Kenneth mengaku geram karena ruang terbuka malah digunakan oleh oknum tak bertanggung jawab untuk melakukan praktik prostitusi. Dia pun meminta kepada Dinas Pertamanan dan Hutan Kota serta Satpol PP agar mengetatkan pengawasan.
Sebab, menurut dia, praktik prostitusi di sana merupakan peristiwa berulang akibat tak adanya pengawasan yang ketat.
"Kejadian ini sudah sering terulang dan tidak ada pengawasannya, maka celah inilah yang sering kali dimanfaatkan oleh orang-orang yang tak bertanggung jawab melakukan perbuatan mesum. Kasus seperti ini telah terjadi berulang kali dan sudah berlangsung lama, namun permasalahan ini belum kunjung tertangani dengan baik," kata dia saat dihubungi kumparan, Kamis (2/5).
Pemerintah Kota Jakarta Barat (Pemkot Jakbar) menelusuri temuan sejumlah kondom yang berserakan, di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Jalan Tugabus Angke, Wijaya Kusuma, Grogol Petamburan pasca Lebaran 2024. Foto: Redemptus Elyonai Risky Syukur / Antara
Kenneth menambahkan, RTH berfungsi sebagai paru-paru kota dan mengurangi pencemaran udara, bukan justru dijadikan tempat prostitusi. Dia juga meminta kepada Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, turun tangan menyelesaikan praktik prostitusi di sekitar RTH.
ADVERTISEMENT
"Pj Gubernur harus turun tangan untuk segera menyelesaikan permasalahan ini secara serius, kalau perlu, beri target kepada jajaran Wali Kota Jakarta Barat dalam menyelesaikan masalah ini. Pemprov DKI harus berkaca kepada sejumlah kasus perbuatan mesum yang kerap terjadi di sejumlah taman di Jakarta," ucap dia.
"Kalau kenyatannya di lapangan kondisi tamannya kurang pencahayaan, segera pasang lampu penerangan, kalau di perlukan tidak hanya Satpol PP yang melakukan pengawasan atau patroli, bisa juga berkolaborasi dengan dinas sosial supaya permasalahan seperti ini bisa terselesaikan secara tuntas," lanjut dia.
Bungkus kondom dan suasana di sekitar RTH Jalan Tubagus Angke, Jakarta Barat, pada Kamis (2/5/2024) Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
Sebelumnya, berdasarkan pantauan, RTH itu tepat berada di sisi Jalan Tubagus Angke. Terdapat sejumlah tempat duduk dan pepohonan rindang yang berada di sekitar RTH.
Tepat di sisi RTH, membentang Kali Angke. Di antara RTH dan Kali Angke dibatasi semacam pembatas yang dapat pula digunakan untuk duduk. Di sekitar pembatas itulah terlihat ada sampah berserakan seperti tisu, botol minuman, hingga kondom. Kondom itu terlihat terselip di antara pepohonan atau gundukan tanah.
ADVERTISEMENT
Salah seorang pedagang berinisial L (60) mengatakan, tiap malam memang ada sejumlah pemuda dan pemudi yang berkumpul di sekitar RTH dan mendirikan tenda atau semacam gubuk. Menurut dia, gubuk itu dipasang pada malam hari, kemudian dibongkar menjelang pagi hari.